Bupati Agam : Jawab Amanah Warga Melalui Kerja Keras

:


Oleh MC KAB AGAM, Sabtu, 9 September 2023 | 19:25 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 39


Agam, InfoPublik - Bupati Agam, Andri Warman menyebutkan kepercayaan harus ditebus dengan kemampuan dan kerja keras, untuk menjawab berbagai permasalahan dan kebutuhan masyarakat di nagari.

“Hal itu disebabkan amanah dan kepercayaan yang diberikan masyarakat harus sejalan dengan keinginan dan harapan,” katanya saat memimpin sertijab Wali Nagari Sungai Tanang, Jum’at (8/9/2023).

Dia berharap Wali Nagari Sungai Tanang agar segera menyusun RPJM nagari, dalam tiga bulan kedepan.

“Kita minta rencana pembangunan jangka menengah (RPJM) nagari yang akan disusun tidak terlepas dari kepentingan masyarakat, dengan tetap mempedomani visi misi pemerintah daerah,” katanya.

Selain kegiatan dalam meningkatkan kesejahteraan katanya, pemerintah nagari juga harus memperhatikan perkembangan program tahfiz yang menjadi program unggulan Pemkab.Agam.

“Di Sungai Tanang rumah tahfiz hampir merata diseluruh jorong, tentu ini betul-betul digerakkan dalam meningkatkan kemampuan generasi di bidang tahfiz,”ujar Andri.

Memaksimalkan pelaksanaan program itu, bupati berharap pemerintah nagari dapat meningkatkan dana operasional dan pelatihan bagi guru tahfiz.

Tidak hanya itu, ia juga berpesan bagaimana kemampuan komunitas seni bisa ditingkatkan, dengan memberikan pelatihan dan pengadaan peralatan. (MC Agam/Andri/Eyv) 

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB AGAM
  • Selasa, 24 September 2024 | 17:49 WIB
Bupati Agam: Pengaspalan Jalan Desa Dukung Pertumbuhan Ekonomi Warga
  • Oleh MC KAB AGAM
  • Kamis, 19 September 2024 | 15:56 WIB
Rapat Strategis Pengelolaan Danau Maninjau: Pemkab Agam Cari Solusi Konkret
  • Oleh MC KAB AGAM
  • Minggu, 15 September 2024 | 17:21 WIB
Masa Jabatan Bamus Nagari Diperpanjang, Bupati Agam Harap Sinergitas Meningkat