:
Oleh MC KAB BONE BOLANGO, Kamis, 24 Agustus 2023 | 19:04 WIB - Redaktur: Fajar Wahyu Hermawan - 191
Gorontalo, InfoPublik – Badan Penyelenggara Jaminan Sosal (BPJS) Ketenagakerjaan/BPJamsostek Cabang Gorontalo melakukan sosialisasi program Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (Jamsostek) kepada seluruh Agen Gas LPG di Gorontalo.
Kegiatan yang digelar di Roemah Marly Gorontalo itu, bekerja sama dengan Dinas Tenaga Kerja, ESDM, dan Transmigrasi Provinsi Gorontalo dan Himpunan Wiraswasta Nasional Minyak dan Gas (Hiswana Migas) Provinsi Gorontalo, Kamis (24/8/2023).
Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Gorontalo, Arif Budiman, mengatakan lewat kegiatan ini pihaknya mensosialisasikani dan memberikan edukasi kepada Agen dan Pangkalan Gas LPG yang di bawah Hiswana Migas agar mereka bisa mengenal apa itu program BPJS Ketenagakerjaan.
“Alhamdulillah kita juga didukung oleh Dinas Tenaga Kerja, ESDM, dan Transmigrasi Provinsi Gorontalo untuk kita melaksanakan sosialisasi dan mengedukasi seluruh Agen Gas LPG yang merupakan anggota Hiswana Migas Gorontalo. Tujuannya agar Agen sampai ke Pangkalan itu bisa dilindungi dengan program BPJS Ketenagakerjaan,”kata Arif Budiman.
Arif menyebutkan saat ini jumlah pekerja yang sudah terlindungi program BPJS Ketenagakerjaan di Provinsi Gorontalo sudah mencapai 230 ribu lebih dan sebagian besar adalah pekerja informal.
“Untuk saat ini, di semester 2 ini kita mulai mengenalkan program BPJS Ketenagakerjaan kepada UMKM-UMKM yang ada di Provinsi Gorontalo, termasuk pangkalan merupakan UMKM. Karena mereka ada di warung, kios, dan lain sebagainya,”terang Arif.
Olehnya itu, lanjut Arif, lewat sosialisasi ini pihaknya mencoba menggandeng mereka para agen dan pangkalan LPG untuk menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan agar mereka bisa mendapatkan hak-haknya yang diberikan dan disiapkan oleh negara ketika mereka mengalami risiko sosial.
“Kami mengimbau dan berharap lewat kegiatan sosialisasi ini semua Agen dan Pangkalan Gas LPG di wilayah Gorontalo, itu mendapatkan hak-nya berupa program perlindungan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan dari BPJS Ketenagakerjaan,”imbau Arif Budiman.
Sementara itu, Kepala Dinas Tenaga Kerja, ESDM, dan Transmigrasi Provinsi Gorontalo, Wardoyo Mansur Pongoliu, menyambut baik dan mengapresiasi kegiatan sosialisasi program Jamsostek yang dilaksanakan oleh BPJS Ketenagakerjaan Cabang Gorontalo yang melibatkan peserta dari 18 Agen Gas LPG di wilayah Provinsi Gorontalo.
Wardoyo pun mengimbau para Agen Gas LPG yang ikut sosialisasi itu, untuk bisa menyampaikan kepada setiap pangkalan-pangkalan mereka agar mendaftarkan diri sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan, sehingga mereka juga bisa terlindungi ketika mengalami risiko atau musibah sosial.
“Kita tahu bersama bahwa setiap Agen Gas LPG ini memiliki 50 hingga 100 pangkalan. Jadi mereka bisa menjangkau sekitar 2 ribu pekerja yang ada di seluruh pangkalan di wilayah Provinsi Gorontalo,”tandas Wardoyo.
Hal senada juga diutarakan Ketua Dewan Penasehat Hiswana Migas Provinsi Gorontalo, Syamsul Subrata. Ia mengaku sangat menyambut baik apa yang menjadi program BPJS Ketenagakerjaan Cabang Gorontalo dan Dinas Tenaga Kerja, ESDM, dan Transmigrasi Provinsi Gorontalo.
Syamsul pun merasa kegiatan sosialisasi Jamsostek ini sangat bermanfaat buat para Agen dan Pangkalan Gas LPG. Untuk Agen Gas LPG di Gorontalo, kami rasa semua sudah tercover dalam program Jamsostek ini.
Olehnya, Syamsul juga berharap agar pangkalan-pangkalan gas LPG yang merupakan kepanjangan tangan dari Agen Gas LPG di seluruh wilayah Provinsi Gorontalo, itu bisa ikut serta dalam mensukseskan program dari pemerintah, yakni program perlindungan Jamsostek sehingga mereka juga bisa terlindungi dalam bekerja.
“Memang kita tidak mengharapkan musibah, tapi semua kita harus melindungi diri dari risiko pekerjaan. Apalagi program BPJS Ketenagakerjaan ini merupakan program pemerintah,”tutup Syamsul Subrata. (MC Bone Bolango/AKP)