Kapolres Sumbawa Barat Jenguk Korban Kecelakaan Tambang di RSUD Asy Syifa

:


Oleh MC Kab Sumbawa Barat, Senin, 14 Agustus 2023 | 08:54 WIB - Redaktur: Kusnadi - 163


Sumbawa Barat, InfoPublik - Kapolres Sumbawa Barat, AKBP Yasmara Harahap berkesempatan menjenguk langsung korban selamat dari tambang rakyat yang mengalami longsor, Sabtu (12/08/2023). 

Kesempatan ini juga dimanfaatkan kapolres untuk menyampaikan beberapa pesan penting. Di antaranya meminta kepada masyarakat untuk tidak melakukan aksi penambangan yang dapat membahayakan keselamatan. 

‘’Selain kunjungan, kapolres juga melakukan koordinasi dengan Direktur RSUD Asy Syifa Sumbawa Barat, dr. Carlof tentang penanganan lebih lanjut dari korban selamat ini,’’ jelas Kasi Humas Polres KSB, Ipda Eddy Soebandy, Sabtu (12/08/2023). 

Eddy menjelaskan, korban selamat merupakan warga Lombok Timur. Ia diketahui beraktifitas sebagai penambang di wilayah Pakirum, Kecamatan Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat, Provinsi NTB. 

‘’Beruntung musibah tambang longsor ini tidak sampai menyebabkan korban meninggal dunia. Korban berhasil dievakuasi kemudian dilarikan ke RSUD Asy Syifa Sumbawa Barat untuk mendapatkan pertolongan lebih lanjut,’’ paparnya. 

Akibat insiden itu, korban menderita luka lebam pada mata kiri dan lebam pada pelipis mata kanan, nyeri di seluruh badan serta luka lebam pada perut.

‘’Ini akibat timbunan tanah yang longsor dan menimpa korban,’’ tandasnya. 

Eddy mengaku, dalam kunjungan tersebut kapolres juga menyampaikan beberapa pesan penting lain. Kapolres berharap agar kejadian serupa tidak terulang kembali, karena sangat berisiko bagi keselamatan para penambang. 

‘’Pekerjaan seperti ini sangat beresiko apalagi dilakukan tanpa menggunakan APD yang lengkap. Untuk itu kapolres meminta agar kegiatan seperti ini sebaiknya tidak lagi dilakukan,’’ tambahnya. (MC Sumbawa Barat)