Kadis Koperasi dan UKM Sulteng Wawancara dengan GPR-TV

:


Oleh Provinsi Sulawesi Tengah, Sabtu, 5 Agustus 2023 | 16:21 WIB - Redaktur: Wawan Budiyanto - 110


Palu, InfoPublik - Kepala Dinkop UKM Sulteng Sisliandy Ponulele melakukan wawancara bersama Tim GPR-TV Kemenkominfo RI secara virtual melalui channel YouTube Kominfo Newsroom di ruang kerja Kepala Dinkop UKM Sulteng, Kamis (3/8/2023)

Wawancara dilaksanakan dalam rangka Persiapan Dinkop UKM pada pelaksanaan Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (Gernas BBI) dan Bangga Berwisata di Indonesia (BBWI) Tahun 2023 di Provinsi Sulawesi Tengah.

Kepala Dinkop UKM Sisliandy Ponulele mengatakan, dalam rangka pelaksanaan Gernas BBI dan BBWI Tahun 2023 di Provinsi Sulawesi Tengah Dinkop UKM telah melaksanakan kurasi produk UMKM yang dilakukan sejak awal tahun 2023.

"Pada pelaksanaan kurasi beberapa waktu yang lalu para kurator menilai produk-produk UMKM lokal Sulawesi Tengah memiliki kualitas yang tidak kala bersaing dengan produk-produk daerah lain," cap Sisliandy.

Ia juga mengungkapkan, berdasarkan hasil penilaian kurator UMKM yang memenuhi syarat atau lolos kurasi sebanyak 134 UMKM. Namun, setelah dilakukan pelatihan On Boarding dan pendampingan pasca kurasi, UMKM yang dinyatakan memenuhi syarat tersisa 99 UMKM, dengan rincian yakni 17 Subsektor Fashion, 23 Subsektor Kerajinan, 56 Subsektor Pangan atau Kuliner dan 3 sektor industri teknologi.

"Ada 99 UMKM yang akan mengikuti Harvesting nanti," sebut Kepala Diskop UKM.

Ia menyampaikan secara nasional, pelaksanaan Gernas BBI dan BBWI bertujuan memfasilitasi pengembangan ekosistem UMKM berbasis digital dalam rangka mengakselerasi pencapaian 30 (tiga puluh) juta UMKM yang go digital pada tahun 2024.

Ia berharap momentum penyelenggaraan kegiatan ini memberikan manfaat bagi para pelaku UMKM dalam meningkatkan produksinya, produk-produk yang dihasilkan memiliki daya saing bukan hanya tingkat lokal terapi sampai ke tingkat nasional.

(Diskominfo Santik)