:
Oleh MC KAB PROBOLINGGO, Minggu, 23 Juli 2023 | 12:35 WIB - Redaktur: Fajar Wahyu Hermawan - 47
ProbolinggoKab, InfoPublik – Wakil Bupati (Wabup) Probolinggo Drs. HA. Timbul Prihanjoko bersama Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Probolinggo Ugas Irwanto bersepeda santai sekaligus membagikan bendera merah putih, Jum’at (21/7/2023) di wilayah Kecamatan Bantaran.
Puluhan peserta yang berkumpul untuk mengikuti kegiatan sepeda santai itu tidak hanya berasal dari ASN dan non ASN yang ada di Kecamatan Bantaran, akan tetapi juga berasal dari perangkat desa di tiap-tiap desa se-Kecamatan Bantaran yang diawali dengan kegiatan senam sehat yang dipandu oleh instruktur.
Setelah senam sehat, kegiatan sepeda santai dilepas secara resmi oleh Wakil Bupati (Wabup) Probolinggo Drs. HA. Timbul Prihanjoko di halaman kantor Kecamatan Bantaran. Selanjutnya para peserta harus melalui rute-rute yang sudah ditentukan oleh panitia penyelenggara.
Selama perjalanan, Wakil Bupati (Wabup) Probolinggo Drs. HA. Timbul Prihanjoko bersama Ketua TP PKK Kabupaten Probolinggo Hj. Nunung Timbul Prihanjoko, Sekretaris Daerah (Sekda) Ugas Irwanto dan Ketua DWP Kabupaten Probolinggo Rita Erik Susanti Ugas Irwanto membagi-bagikan bendera merah putih kepada masyarakat.
Saat singgah di Balai Desa Tempuran, Wabup Timbul dan Sekda Ugas meninjau pelaksanaan posyandu balita. Gowes atau sepeda santai melanjutkan perjalannya dan berhenti di SMPN 1 Bantaran untuk membagikan bendera merah putih kepada para guru pendidik.
Wakil Bupati (Wabup) Probolinggo Drs. HA. Timbul Prihanjoko menjelaskan kegiatan sepeda santai ini adalah kegiatan positif untuk para pegawai yang ada kecamatan dan perangkat desa yang dilakukan pada hari Jum’at pagi. Kegiatan ini tentunya sangat bermanfaat agar kondisi tubuh menjadi sehat dan dapat meningkatkan kebugaran.
“Meningkatkan kesehatan tubuh melalui kita berolahraga itu sangatlah penting. Dengan kondisi tubuh yang selalu sehat, tentunya dapat menjalankan pekerjaan yang lebih baik dan lebih lancar dalam melayani masyarakat khususnya masyarakat Kecamatan Bantaran,” katanya. (MC Kab Probolinggo/y0n/son)