:
Oleh MC KAB SERDANG BEDAGAI, Jumat, 23 Juni 2023 | 11:35 WIB - Redaktur: Yudi Rahmat - 79
Serdang Bedagai, InfoPublik - Untuk mencegah penyakit menular hewan strategis, Pemerintah Kabupaten Serdang Bedagai (Pemkab Sergai) melalui Dinas Ketahanan Pangan (Ketapang) melaksanakan vaksinasi rabies massal terhadap hewan strategis.
“ Hewan yang akan divaksin seperti anjing, kucing, dan kera yang rentan terhadap virus ini dan saat ini disediakan 1.000 dosis vaksin,” kata Pelaksana tugas (Plt.) Kadis Ketahanan Pangan Sergai Drh. Andarias Ginting melalui Kepala Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan Taruli Sri Martha Purba saat mendampingi petugas lapangan melakukan vaksinasi di Kecamatan Sei Rampah dan Teluk Mengkudu, Kamis (22/6/2023).
Menurutnya, penyakit rabies bisa dicegah dengan melakukan vaksinasi rabies pada hewan. Penyakit rabies atau anjing gila adalah penyakit yang sangat berbahaya dan belum ada obatnya.
"Untuk itu diminta agar masyarakat lebih waspada dan berhati-hati. Para petugas juga dikerahkan akan segera bergerak melaksanakan vaksinasi atas hewan-hewan peliharaan,” ujarnya.
Ia menyebut jika petugas lapangan dari Dinas Ketapang yang melakukan vaksinasi di beberapa desa di antaranya desa Makmur Kecamatan Teluk Mengkudu, Desa Pematang Pelintahan dan Desa Firdaus Kecamatan Sei Rampah.
Taruli mengutarakan bahwa jumlah hewan peliharaan yang sudah divaksin hari ini sejumlah 60 ekor.
“Tim bergerak dari rumah ke rumah mendatangi rumah warga dan melaksanakan vaksinasi dan rencananya akan diteruskan ke desa-desa lain yang berdekatan. Bagi pemilik hewan peliharaan yang sudah disuntik vaksin, akan diberikan sertifikat keikutsertaan program vaksinasi rabies,” tutupnya. (MC Serdang Bedagai/Rini Ry).