:
Oleh MC KOTA PEKANBARU, Rabu, 17 Mei 2023 | 11:38 WIB - Redaktur: Tobari - 88
Pekanbaru, InfoPublik - Penjabat (Pj) Wali Kota Pekanbaru Muflihun menargetkan tujuh kecamatan sore stunting. Makanya, para Bapak Asuh Anak Sunting gencar memberikan bantuan makanan bergizi ke keluarga yang memiliki anak berisiko stunting.
Pj Wali Kota Muflihun, Senin (15/5/2023), mengatakan, Pemko Pekanbaru telah mencari upaya penanganan stunting. Salah satu upaya itu adalah mencari Bapak Asuh Anak Stunting.
"Kami mengajak masyarakat, perusahaan, pelaku usaha agar bisa menjadi Bapak Asuh Anak Stunting. Dari 15 kecamatan, kami menargetkan 7 kecamatan yang nihil stunting," ujarnya.
Diharapkan, 7 kecamatan zero stunting ini terwujud dalam 2 atau 3 bulan ke depan. Sebelumnya, para camat hingga sekda telah ditunjuk menjadi Bapak Asuh Anak Stunting sejam beberapa pekan lalu. Jumlah Bapak Asuh Anak Stunting ini sekitar 115 orang.
"Mereka telah menyalurkan bantuan makanan kepada keluarga yang memiliki anak berisiko stunting. Mereka akan menyalurkan bantuan ini selama enam bulan," jelas Muflihun. (Kominfo11Pku/RD5/toeb)