Buka Mubes MPU 2023, Pj Bupati Pidie Minta Waspadai Konflik Politik

:


Oleh MC KAB PIDIE, Jumat, 12 Mei 2023 | 11:11 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 136


Sigli, InfoPublik - Dalam pembukaan Musyawarah Besar (Mubes) ulama 2023 memilih Ketua Majelis Permusyawaratan Ulama (MPU) Pidie, di Oprom Bupati setempat, Kamis (11/5/2023), Pejabat (Pj) Bupati Pidie, Wahyudi Adisiswanto, meminta seluruh masyarakat untuk menghindari konflik politik. 

Menurutnya, 2024 akan dilaksanakan Pemilu, yang tentunya akan terjadi ledakan politik dalam merebut kekuasaan untuk kelompoknya. Karena politik itu tidak mengenal salah dan benar sehingga sering menghalalkan segala cara untuk meraih kemenangan. 

"Mari kita waspadai konflik yang membuat kita tidak nyaman hidup, jika terus jatuh dalam pusara konflik. Untuk itu, umat Islam harus menghindari konflik. Dukungan ulama dan doa anak yatim sangat diperlukan dalam memimpin Pidie mulia ini, peran ulama juga harus menyatukan orang Islam," kata Pj Bupati Pidie, Wahyudi Adisiswanto, di sela-sela pembukaan.

Wahyudi menambahkan ia berharap para ulama tidak terjun keranah politik.Hal itu terkait dengan ulama memiliki peran untuk menebar silaturrahmi.

"Harapan saya ulama tidak berpolitik, keberadaan ulama itu untuk menebarkan silaturrahmi," jelasnya. Mubes tersebut diikuti seratusan ulama kecamatan dan unsur cendikiawan muslim. 

Mubes 2023 ini digelar seiring Ketua MPU Pidie, Tgk Muhammad Ismi atau Abu Ilot akan berakhir sebagai Ketua MPU Pidie, yang telah mengabdi selama lima tahun. 

Selanjutnya, Ketua MPU Pidie akan dipilih ulama kecamatan dan unsur cendikiawan muslim berjumlah 93 orang.(Mc.Pidie/Eyv)