:
Oleh MC PROV ACEH, Jumat, 31 Maret 2023 | 22:30 WIB - Redaktur: Yudi Rahmat - 136
Aceh Tenggara, InfoPublik - Penjabat (Pj) Bupati Aceh Tenggara, Syakir membuka musyawarah perenncanaan pembangunan (musrembang) atau Rencana Kerja Pemerintah Kabupaten (RKPK) tahun 2024, di aula Setdakab Aceh Tenggara, Jumat (31/3/2023).
Syakir mengatakan perencanaan pembangunan yang berkualitas, transparan, akuntabilitas adalah menjadi tolak ukur kedepan dalam penyusunan rencana kerja pemerintah demikian profesionalisme terus di tingkat dalam bobot pelayanan publik.
Hal ini karenakan perencanaan pembangunan yang tidak transparan akan menimbulkan citra negatif terhadap pelayanan aparatur pemerintah, maka pentingnya forum musrenbang ini di buat dalam penyusunan rencana pembangunan ke depannya.
"Untuk itu Pemerintah Kabupaten Aceh Tenggara berkomitmen dalam menerapkan serta menjalankan program kegiatan yang mengacu kepada proses berkesinambungan dimana pemerintah daerah harus lebih memprioritaskan program dan kegiatan yang bersifat jangka panjang yang akan memberikan manfaat serta berkelanjutan kepada masyarakat Kabupaten Aceh Tenggara kedepannya," ujar Pj Bupati Drs Syakir MSi.
Selanjutnya, Syakir berharap semoga forum musrenbang ini dapat menyelesaikan penyusunan RKPK tahun 2024 yang berisikan program kegiatan serta sub kegiatan juga paket pembangunan yang punya daya ungkit dan monumental. (MC 06)