Sekda Banjarbaru: Jaga Kesehatan dan Tetap Bahagia di Masa Pensiun

:


Oleh MC KOTA BANJARBARU, Selasa, 21 Maret 2023 | 17:35 WIB - Redaktur: Fajar Wahyu Hermawan - 119


Banjarbaru, Info Publik - Untuk mengatasi dimensi pergeseran mental, kemunduran fisik dan berkurangnya produktivitas kerja maka PT. Taspen dan Bank Mandiri melaksanakan sosialisasi bagi PNS yang akan memasuki masa pernsiun/purna tugas dilingkungan Pemerintah Kota Banjarbaru pada Selasa (21/03/2023).

Acara yang bertempat di Aula Gawi Sabarataan Balai Kota Banjarbaru ini di buka oleh Sekretaris Daerah Kota Banjarbaru H. Said Abdullah dan dihadiri 80 PNS yang akan pension/purna tugas.

Sosialisasi ini bertujuan untuk mempersiapkan para PNS yang akan pensiun/purna tugas agar dapat memotivasi diri sehingga dapat mandiri dan menjadi terampil dalam berwirausaha.

Dalam sambutannya, Sekretaris Daerah Kota Banjarbaru H. Said Abdullah menuturkan semua PNS akan memasuki masa pensiun yang berarti akan menghadapi pola hidup yang baru baik secara sosial maupun secara psikologi.

Sekda juga menambahkan pentingnya untuk menjaga kesehatan pada usia senja karena kesehatan merupakan hal yang sangat mahal pada usia senja. Para PNS yang dapat mencapai masa pensiun patut bersyukur karena diberikan umur yang panjang.

“kita patut bersyukur sampai saat ini masih diberikan umur dan kesehatan karena bagi PNS masa pensiun merupakan puncak pengabdian”, tuturnya

Sekda mengucapkan terima kasih kepada semua peserta yang hadir untuk mengikuti acara sosialisasi ini dan berharap agar diikuti dengan sebaik-baiknya materi yang akan disampaikan oleh narasumber yang berasal dari PT. Taspen dan Bank Mandiri Taspen (Mantap).

“Jaga kesehatan, jangan stress, tetap bahagia dan nikmati masa pensiun”, pesan H. Said Abdullah di akhir sambutannya.

Pada kesempatan ini pula untuk menyambut bulan Ramadhan 1444 H, H. Said Abdullah meminta maaf kepada semua pihak apabila ada kata dan perbuatan yang disengaja maupun tidak disengaja sebagai Sekretaris Daerah maupun sebagai diri pribadi.

Materi yang disampaikan pada acara ini adalah sosialisasi ketaspenan yang disampaikan oleh Ibu Gerda Mindo dari PT. Taspen dan produk bank mandiri taspen oleh Bapak Azis Sarmin dari Bank Mandiri. (typ/MedCenBJB)