Wakil Bupati Sanggau Menutup Gawai Makan Nasi Baru Dusun Bungkang

:


Oleh MC KAB SANGGAU, Rabu, 15 Maret 2023 | 16:34 WIB - Redaktur: Fajar Wahyu Hermawan - 200


Sanggau, InfoPublik - Wakil Bupati Sanggau Drs Yohanes Ontot M. Si menghadiri gawai makan nasi baru bertempat di Balai Dusun Bungkang, Kecamatan Sekayam Kabupaten Sanggau. Minggu (12/3/2023).

Wakil Bupati Sanggau mengatakan, Gawai Dayak makan nasi baru ini merupakan ungkapan wujud rasa syukur dan terima kasih kepada “PETARA” (Sang Pencipta) atas hasil panen yang telah diperoleh setiap tahun dan mengharapkan hasil yang berlimpah untuk tahun selanjutnya.

"Kegiatan ini adalah tradisi yang diturunkan dari generasi ke generasi dan menjadi tugas kita lah untuk melestarikan dan mengajarkan adat istiadat budaya, kepada generasi muda, agar tidak lupa akan budaya, sehingga mereka lebih mencintai kebudayaan daerah kita," ujarnya.

“Makna filosofis dalam perayaan ini syarat dengan nuansa religius yang dapat dijadikan momentum untuk selalu bersyukur sebagai manusia yang memiliki kewajiban baik terhadap alam dan lingkungan, maupun terhadap Sang Pencipta,” jelasnya.

Wakil Bupati Sanggau, Yohanes Ontot berharap kehidupan masyarakat Dayak selalu diwujudkan melalui sikap dan perilaku yang dilandasi nilai-nilai spritual religius.

"Berpegang teguh pada adat tradisional, jujur dan selalu memelihara perdamaian, keamanan dan yang terpenting adalah melestarikan, mengembangkan, membina serta memanfaatkan kebudayaan daerah sebagai modal dasar pembangunan sumber daya manusia melalui seni budaya,” harapnya.

(Rizky Kurniyawan/E.A.Lusy)