Optimalkan Pemutakhiran Data Kependudukan, Dinas Dukcapil Toba Akan Jemput Bola

:


Oleh MC KAB TOBA, Selasa, 14 Maret 2023 | 13:41 WIB - Redaktur: Yudi Rahmat - 131


Toba, InfoPublik -  Dinas Kependudukan Dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Toba, Provinsi Sumatra Utara, terus mengoptimalkan pemutakhiran data kependudukan. Selain pelayanan rutin di kantor, akan dilakukan juga pelayanan melalui jemput bola kelapangan.

Hal ini disampaikan Hendra Butarbutar selaku Kepala Bidang Pencatatan Sipil Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Toba, Selasa (14/3/2023).

Menurut Hendra, pelayanan jemput bola sudah dijadwal, dan akan dimulai sejak tanggal 21 Maret 2023 pekan depan, dimulai dari Kecamatan Tampahan dan selanjutnya akan menyasar kecamatan-kecamatan lainnya. Pelayanan jemput bola ini akan dilaksanakan hingga bulan November 2023.

"Dalam kegiatan jemput bola nanti, akan melayani administrasi kependudukan diantaranya perekaman e-KTP, cetak KK, Kartu Identitas Anak (KIA), Identitas Kependudukan Digital, serta identitas kependudukan lainnya," katanya.

Terkait pelayanan jemput bola ini, pihaknya sudah berkordinasi dengan masing-masing pihak pemerintah kecamatan agar meneruskan informasi layanan ini kepada masyarakat, untuk datang saat jadwal layanan pelaksanaan berlangsung di kecamatan masing-masing.

Selanjutnya untuk optimalisasi pelayanan administrasi kependudukan, dalam waktu dekat ini Dinas Dukcapil Toba akan menjalin kerjasama dengan Lembaga Kemenag dan Pengadilan Agama di Toba.

Ditambah akan membuka pelayanan kantor Dukcapil Toba pada hari Sabtu dan Hari Libur.

"Optimalisasi pelayanan ini untuk meningkatkan pemutakhiran data kependudukan yang akurat, "pungkas Hendra Butarbutar.(MC Toba jt/rik)