:
Oleh MC Prov. Kalimantan Selatan, Minggu, 5 Maret 2023 | 10:01 WIB - Redaktur: Tobari - 184
Banjar, InfoPublik - Gelaran Jambore Akbar Relawan Sosial Potensi Sumber Kesejahteraan Sosial (PSKS) se-Kalimantan Selatan sukses digelar Pemerintah Provinsi Kalsel melalui serangkaian kegiatan-kegiatan yang diadakan Dinas Sosial Provinsi Kalsel.
Rangkaian kegiatan ditutup dengan tausiyah dari KH Wildan Salman serta pembagian hadiah kepada para pemenang lomba-lomba tingkat kabupaten/kota.
Plt Kepala Dinsos Kalsel, Muhammadun menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pantia, peserta dan pendukung dari awal terlaksana hingga berakhirnya kegiatan.
Alhamdulillah acara kita dapat terlaksana dengan sukses dan mampu mendapatkan penghargaan dari rekor MURI yaitu Relawan Sosial Terbanyak 2023 dengan 3.000 peserta.
"Insya Allah tahun depan kembali kita laksanakan dengan mengundang relawan seluruh provinsi di Indonesia,” kata Muhammadun, Banjar, Sabtu (4/3/2023).
Dalam kesempatan tersebut Muhammadun juga dengan bangga menyampaikan bahwa Dinsos Provinsi Kalsel mendapat undangan khusus dari PBB yang berada di Swiss untuk memberikan paparan terkait Hari Pekerja Sosial Sedunia pada 21 Maret 2023 karna kegiatan jambore kali ini menjadi perhatian dunia.
“Kepada para pemenang, saya ucapkan selamat. Terima kasih telah turut berpartisipasi dalam kegiatan ini. Sampai jumpa lagi tahun depan,” ucap Muhammadun.
Ketua Pelaksana kegiatan jambore akbar yang juga Kepala Bidang Perlindungan dan Jaminan Sosial Dinsos Kalsel, Achmadi pun turut bersyukur kegiatan berlangsung lancar dan baik berkat dukungan dari semua pihak.
Terima kasih dan apresiasi yang tinggi bagi seluruh panitia atas kerja keras, kerja cerdas dan kerja gembira sukseskan acara Jambore Akbar Relawan Sosial PSKS 2023.
"Semoga amal ibadah kawan-kawan diberikan limpahan pahala dan permohonan maaf apabila selama kami memimpin terdapat hal-hal yang kurang berkenan,” kata Achmadi.
Adapun para pemenang lomba Jambore Akbar Relawan Sosial PSKS kali ini yaitu, Lomba Bakiak juara I Tapin, juara II Tabalong, juara III Banjar. Paduan Suara, juara I HSS, juara II Tapin, juara III Tabalong.
Balogo Regu, juara I Batola, juara II Balangan, juara III Tanbu. Balogo Perorangan, juara I Suryadarma dari Balangan, juara II Abdul Hadi dari Batola, juara III Zainudin dari HSS.
Engrang, juara I HSS, juara II Tala, juara III Banjarmasin. Mapping Building, juara I Tapin, juara II HSS, juara III Banjar. Tenda terbersih, rapi, asri diraih Kotabaru dan juara umum diraih HSS. (MC Kalsel/Rns/YIN/toeb)