:
Oleh MC KAB SERDANG BEDAGAI, Sabtu, 4 Maret 2023 | 21:54 WIB - Redaktur: Tobari - 236
Sei Rampah, InfoPublik - Hasil kerja Bupati Serdang Bedagai (Sergai) H. Darma Wijaya kembali mendapat pengakuan dari lembaga prestisius.
Setelah sebelumnya mendapat Anugerah Kebudayaan dari Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat, Bupati kali ini mendapat rekomendasi untuk mendapatkan Anugerah Upakarta Arteswara Tinarbuka dari Komisi Pusat Informasi Republik Indonesia (KIP RI).
Hal ini disampaikan saat Bupati Sergai saat menerima kunjungan pihak KI Provinsi Sumatra Utara (Sumut) di ruang kerjanya di Komplek Kantor Bupati Sergai, Sei Rampah, Jumat (3/3/2023).
Ucapan terima kasih yang disampaikan oleh Bupati Sergai kepada KI Sumut atas rekomendasi yang diberikan kepadanya untuk menerima Anugerah Upakarta Arteswara Tinarbuka, yang rencananya akan diberikan bersamaan dengan pelaksanaan Hari Keterbukaan Informasi Nasional (HAKIN) 2023, yang akan dilaksanakan di Provinsi Riau.
Rekomendasi ini menjadi istimewa karena untuk Provinsi Sumut hanya ada dua daerah yang mendapat rekomendasi langsung dari Provinsi KI, yaitu Bupati Sergai dan Bupati Deli Serdang.
“Ini merupakan bukti jika kerja kami dalam menjamin mendapatkan informasi dalam birokrasi mendapat apresiasi yang baik dari Komisi Informasi. Semoga ini menjadi motivasi bagi kami untuk menjalankan transparansi dalam kerja pemerintahan,” katanya.
Sementara itu Ketua KI Sumut Dr. Abdul Haris Nasution menyampaikan jika rekomendasi ini berdasarkan kinerja terdapatnya informasi di Sergai yang dinilai baik.
“Apalagi Pemkab Sergai tahun lalu mendapat penghargaan sebagai Badan Publik Informatif dari kami. Semoga nanti dalam prosesnya, Pak Bupati mampu meraih Anugerah Upakarta Arteswara Tinarbuka lewat inovasi birokrasi dalam aspek memunculkan informasi publik di Sergai,” harapnya.
Hadir dalam kegiatan ini di antaranya Kepala Dinas Kominfo Sergai Drs. H. Akmal, AP, M.Si, Wakil Ketua KI Sumut Drs. Eddy Syahputra AS, MSi, Kadiv Kelembagaan Dr. Cut Alma Nuraflah, MA, Inspektur Sergai Drs. Dimas Kurnianto SH, MM, M.SP.
Dan Kaban Kesbangpol M. Kahar Effendi, S.Sos, Kabag Organisasi Kusmin, S.Pd, M.Pd dan Sekretaris PMD Erfin Fachrurrazi, S.STP, M.Si. (Media Center Sergai/Julia/toeb).