Shutle Bus Membantu Pengunjung Menuju Lokasi Event F1 Powerboat

:


Oleh MC KAB TOBA, Minggu, 26 Februari 2023 | 20:14 WIB - Redaktur: Yudi Rahmat - 114


Balige, InfoPublik - Ditengah keramaian dan banyaknya pengunjung di Event Internasional F1 PowerBoat di Balige, Kabupaten Toba, Provinsi Sumatera Utara cukup dirasakan dukungan shutle bus yang disediakan oleh panitia sehingga pengunjung nyaman tiba ke lokasi yang dituju.

"Peran Shutle Bus F1 PowerBoat terhadap pengunjung sangat banyak karena selama perjalanan lebih kurang 10 menit menghantarkan penumpang hingga ke jalan mendekati lokasi pelaksanaan event," ujar pengunjung,Wahyudi, di Balige, Minggu(26/2/2023).

Warga Surabaya ini mengatakan kehadiran di Balige untuk menyaksikan Final F1 PowerBoat dan sama sekali belum mengetahui letak daerah pelaksanaan event.

"Selama perjalanan petugas memberikan informasi sehingga tidak kami dapat ada kesulitan," sebutnya.

Warga Jakarta, Bambang Trihartono juga menyampaikan bahwa selama perjalanan dengan mempergunakan shutle bus tidak ditemukan ada kesulitan karena sebelum menaiki dari pusat parkir di Bypass Balige lebih awal ditanya kemana arah tujuan tiket.

"Meski butuh waktu jalan kaki 1 km menurut kami hal yang biasa dan tidak menjadi masalah karena sebagai tamu juga paham akan banyaknya pengunjung dan kemacetan yang terjadi," ungkapnya.

Petugas Pengamanan F1 PowerBoat di Pos Jaga Jalan Tarutung,AKP Pol M Sianipar menyebut untuk menjaga ketertiban dan kelancaran arus lalu lintas seluruh jenis kenderaan tidak diperbolehkan masuk ke lokasi pelaksanaan event.

"Supaya lebih tertib dan aman lebih disarankan pengunjung jalan kaki menuju lokasi even atau tempat yang sudah diboking," katanya ramah.

(MC Toba, tumbur/chi)