Dinas Dikbud Serahkan Sepasang Baju Adat Gorontalo Biliu dan Makuta ke Galeri TMII

:


Oleh MC PROV GORONTALO, Minggu, 26 Februari 2023 | 09:02 WIB - Redaktur: Tobari - 832


Gorontalo, InfoPublik -  Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Gorontalo menyerahkan 1 set baju adat Biliu dan Makuta di galeri anjungan Provinsi Gorontalo Taman Mini Indonesia Indah (TMII).

Penyerahan baju adat ini merupakan merupakan dukungan Pemerintah Provinsi Gorontalo dalam pengembangan Budaya di Taman Mini Indonesia Indah (TMII).

Baju adat ini diserahkan oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Gorontalo Rusli Wahjudewey Nusi.

“Penyerahan baju adat biliu dan makuta ini kami serahkan saat mengikuti rapat asistensi dan inventarisasi permasalahan serta pemutakhiran data kawasan cagar budaya di daerah yang dilaksanakan Direktorat Jenderal Bina Administrasi dan Kewilayahan kementerian Dalam Negeri di Jakarta pada 22-23 Februari 2023,” kata Rusli Wahjudewey Nusi, Minggu (26/2/2023).

Rapat asistensi ini diikuti dinas yang menangani cagar budaya di daerah serta Balai pelestarian Kebudayaan (BPK) dari seluruh wilayah.

Menurut  Rusli Wahjudewey Nusi rapat ini menghasilkan beberapa rekomendasi di antaranya optimalisasi peran pemerintah, sektor terkait, dan daerah untuk melakukan identifikasi permasalahan dalam pengelolaan cagar budaya.

Serta identifikasi SOP sesuai kebutuhan pusat dan daerah dan memberikan rekomendasi peluang pengembangan dan pemanfaatan nilai situs/kawasan cagar budaya sesuai kewenangan. (mcgorontaloprov/fikri/toeb)