:
Oleh MC KAB TOBA, Jumat, 24 Februari 2023 | 20:43 WIB - Redaktur: Tobari - 198
Toba, InfoPublik - Nicolo Di San Germano, Founder F1 PowerBoat menjamin selama perhelatan kapal motor cepat Formula 1 (F1 PowerBoat) dilangsungkan, perairan Danau Toba tidak akan tercemar.
Karena apa yang digunakan pada kejuaraan dunia yang dilaksanakan di perairan danau vulkanik terbesar di dunia ini, semuanya yang terbaik untuk alam.
Nicolo Di San Germano menegaskan pernyataanya tersebut kepada wartawan luar negeri, nasional dan lokal di Media Center F1 PowerBoat Lake Toba di Pelabuhan Mulia Raja Balige, Jumat (24/2/2023).
"Saya juga ingin mempromosikan lingkungan berkelanjutan. Bahwa kita disini menggunakan air dari Danau Toba, kita juga mencintai alam," kata Nicolo.
Oleh karenanya lanjutnya lagi, F1 PowerBoat pastikan bahwa apa yang dilakukan dalam perhelatan kejuaraan dunia motor kapal cepat Formula 1 ini adalah yang terbaik untuk alam.
"Saya bangga potensi yang dimiliki Indonesia dan Danau Toba. Saya juga ingin mempromosikan lingkungan yang berkelanjutan," katanya. (MC Toba es/rik/toeb)