:
Oleh MC KAB TOBA, Senin, 13 Februari 2023 | 12:38 WIB - Redaktur: Juli - 86
Toba, InfoPublik - Bupati Toba, Poltak Sitorus meninjau pemberian tetes polio bagi anak berusia 1-59 bulan. Pemberian tetes polio dilakukan karena adanya sejumlah kasus polio terjadi di Aceh beberapa waktu lalu.
Terlihat ratusan ibu membawa bayinya dan melengkapi berkas sebelum mendapatkan tetes polio. Selain tetes polio, anak-anak yang baru saja mendapatkan tetes polio juga mendapatkan asupan vitamin.
"Pada November, ada kasus polio di Aceh. Oleh karena itu, kita gerak cepat. Pemerintah gerak cepat ambil langkah untuk anak umur 1 hingga 59 bulan segera dapatkan tetes polio," ujar Bupati Toba, Poltak Sitorus di Puskesmas Tandang Buhit, Balige, Kabupaten Toba, Sumatra Utara, Senin (13/2/2023).
Pemkab Toba selama sepekan membuka penerimaan tetes polio. Ia berharap masyarakat segera menyambangi faskes terdekat guna mendapatkan tetes polio tersebut.
"Kita buka penerimaan tetes polio sejak tanggal 13 hingga 19 Februari 2023. Kita harapkan seluruh anak yang sesuai prasyarat tersebut bisa dapatkan tetes polio," terangnya.
Selanjutnya, Kadis Kesehatan Kabupaten Toba, dr. Freddi S. Sibarani mengutarakan, seluruh anak-anak yang mendapatkan tetes polio akan didata pada aplikasi ASIK dan disampaikan ke pihak Kemenkes RI.
"Nah seluruh anak yang sudah dapatkan tetes polio akan dicatat di aplikasi ASIK dan semua data akan dikirimkan ke Kemenkes," terang Kadinkes Toba.
Proses pemberian tetes polio ini berlangsung di sejumlah faskes kesehatan di Kabupaten Toba.(MC Toba rits/rik)