:
Oleh MC KAB TABALONG, Senin, 6 Februari 2023 | 14:21 WIB - Redaktur: Yudi Rahmat - 115
Tabalong, InfoPublik - Hadirnya agrowisata buah-buahan di wilayah Bintang Ara mendapat apresiasi dari Pemkab Tabalong, pasalnya upaya ini dinilai telah sejalan dengan RKPD 2024 Tabalong yang salah satunya berfokus pada pengembangan sektor agrowisata.
Hal ini disampaikan Sekretaris Bappeda Litbang Tabalong, Sujadi, usai musyawarah rencana pembangunan tingkat Kecamatan Bintang Ara yang digelar Senin(6/2/2023).
Menurut Sujadi, agrowisata buah durian khas Bintang Ara patut dikembangkan, pasalnya agrowisata musiman tersebut dinilai mampu menjadi sektor unggulan yang dapat mendorong perekonomian warga Bintang Ara.
Terlebih hal itu juga sejalan dengan rencana kerja pemerintah daerah RKPD Tabalong Tahun 2024 yang salah satunya memprioritaskan pengembangan agrowisata.
Sujadi berharap, sektor agrowisata lain turut dikembangkan, agar kedepan mampu menarik minat masyarakat untuk berkunjung ke Kecamatan Bintang Ara.
Menurutnya, ini merupakan contoh agrowisata musiman yang harus di kembangkan untuk lebih menarik minat orang berkunjung ke Kecamatan Bintang Ara, karena itu merupakan sektor unggulan yang dapat mendorong peningkatan perekonomian di Wilayah Kecamatan Bintang Ara,.
"D]harapkan kedepannya akan ada banyak agrowisata yang dapat dikembangkan di Kecamatan Bintang Ara" ujarnya.
Menyikapi hal tersebut, Camat Bintang Ara, Suryadi mengatakan, sejumlah desa di Bintang Ara nantinya bakal disiapkan untuk pengembangan agrowisata , persiapan inipun juga sudah masuk dalam usulan Musrenbang .
"Tahun ini, Insyaallah masuk di Musrenbang tadi untuk Panaan disiapkan 30 hektare untuk agrowisata buah nantinya kan, ada kamundai, ada lekol dan durian lainnya yang papakin, Insyaallah nanti Kecamatan Bintang Ara khususnya di daerah pegunungan intens sekali untuk penanaman buah buahan yang seperti tadi pertahun" katanya.
Sekedar diketahui, pengembangan agrowisata terus digaungkan Pemkab Tabalong khususnya dalam RKPD Tahun 2024, hal ini bertujuan untuk menciptakan ketahanan pangan yang kuat sebagai daerah penyangga Ibu Kota Negara Baru .
(MC Tabalong/Muhammad Ariadi)