:
Oleh MC KAB PULANG PISAU, Rabu, 1 Februari 2023 | 20:39 WIB - Redaktur: Tobari - 195
Pulang Pisau, InfoPublik - Kepala Kanwil Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Tengah H. Noor Fahmi memberikan sambutan pada bimbingan perkawinan pranikah dan calon pengantin di lingkungan Kemenag Kabupaten Pulang Pisau.
Sekaligus launching gedung layanan balai nikah dan manasik haji Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Pandih Batu Kabupaten Pulang Pisau, Rabu (1/2/2023).
Kakanwil H. Noor Fahmi dalam sambutannya mengatakan bahwa KUA memiliki peran yang luas, yakni mengurusi segala hal yang berhubungan dengan kegiatan keagamaan, "Jadi bukan hanya tentang pernikahan saja," ujar Kakanwil.
Ia meminta agar masyarakat dapat menjadikan KUA sebagai fasilitator dalam setiap hal terkait keagamaan, seperti pelayanan berupa konsultasi dan bimbingan dan dirinya kembali menegaskan bahwa semua pelayanan yang ada di KUA adalah gratis.
Kecuali pencatatan pernikahan yang dilakukan di luar kantor sesuai dengan Peraturan Pemerintah no.59 tahun 2018.
Selain itu Kakanwil juga meminta kepada masyarakat agar tidak mudah termakan isu atau berita hoaks terkait berita keagamaan, karena sudah ada KUA sebagai ujung tombak untuk melayani masalah informasi yang diinginkan masyarakat.
"Misalnya seperti informasi seputar haji yang hangat baru-baru ini tentang usulan kenaikan biaya haji," katanya.
Dilanjutkannya menambahkan, jangan mudah untuk terprovokasi berita-berita dari pihak yang tidak bertanggung jawab.
Kembali Kakanwil juga mengajak masyarakat untuk memantau aliran-aliran kepercayaan baru yang meresahkan, apabila ada di sekitaran lingkungan kita tinggal maka jangan sungkan untuk berkonsultasi dengan pihak KUA.
"KUA harus melayani, jangan ditolak, karena tugas KUA adalah melayani perihal layanan keagamaan di wilayahnya. Oleh karena itu KUA dan aparat baik dari TNI/Polri harus bersinergi dan berkolaborasi untuk menciptakan lingkungan yang kondusif dan harmonis," ujarnya.
Sementara itu, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pulang Pisau, H. Amruddin mengungkapkan bahwa bahwa dirinya bersyukur dengan keberadaan gedung baru layanan balai nikah dan manasik Haji Kantor KUA Kecamatan Pandih Batu Kabupaten Pulang Pisau yang dibangun menggunakan anggaran Surat Berharga Syariah Negara (SBSN) tahun 2022.
Di mana dahulunya gedung KUA Kecamatan Pandih Batu letaknya lumayan jauh dari jalan lintas dan kondisinya tidak cukup layak.
"Alhamdulillah dengan adanya gedung baru ini masyarakat diharapkan bisa lebih mudah untuk mendatanginya karena berada di samping jalan lintas," kata H. Amruddin.
Semoga dengan adanya gedung baru ini menjadi tambahan semangat bagi para pengurus/pegawai di KUA Kecamatan Pandih Batu untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat Pandih Batu khususnya dalam bidang keagamaan.
Turut hadir dalam kegiatan ini Kabid Bimas Islam, H.M Yusi Abdian, unsur Tripika Kecamatan Pandih Batu, Kasubbag TU Khairani, Kasi Bimas Islam Hadriansyah, Kasi Pendidikan Islam Purnamawati, Kasi Penyelenggara Haji dan Umrah M. Riduan Sardani.
Penyelenggara Zakat Wakaf Rahli, Penyelenggara Kristen Alprianto, Penyelenggara Hindu Ketut Badung serta seluruh Kepala Madrasah Negeri dan Kepala KUA Kecamatan se-Kabupaten Pulang Pisau. (Kurniawan/toeb)