UMKM Sajikan Kerupuk Ikan Red Devil di Event F1H2O

:


Oleh MC KAB TOBA, Rabu, 1 Februari 2023 | 18:40 WIB - Redaktur: Tobari - 231


Toba, InfoPublik - Vina Butarbutar warga Desa Sigaol Barat Kecamatan Uluan - Toba, akan menyajikan sejumlah produk UMKM nya pada Event F1 Power Boat (F1H2O) nanti.

Sejumlah jenis poduknya cukup menarik untuk segera dicicipi sebab memanfaatkan ikan red devil yang menjadi bahan bakunya, di antaranya kerupuk red devil, nungget keju red devil dan bakso red devil.

Bahan baku ikan merah (red devil) merupakan ikan predator di Danau Toba yang selama ini meresahkan nelayan. Sebab selain nilai jualnya yang tidak ada, ikan ini juga memangsa ikan lainnya.

Bahkan sejak keberadaan ikan ini di Danau Toba, pemerintah telah melakukan upaya untuk mengurangi populasinya dengan menganjurkan masyarakat untuk memanfaatkan ikan tersebut menjadi produk home industry di antaranya membuatnya menjadi bahan pakan ternak, maupun bahan kuliner.

Vina yang pernah bekerja di Sales Kesehatan di Sidoarjo Pulau Jawa, terinspirasi dengan berbagai usaha kreatif masyarakat di sana, yang mampu membuat berbagai jenis usaha home industry maupun UMKM di antaranya kerupuk berbahan baku ikan, padahal mereka cukup jauh dari wilayah laut dan danau.

Melihat potensi sumber daya alam di Danau Toba, salahsatunya ikan red devil, menggugah hati saya untuk mencoba memanfaatkannya dengan memulai usaha UMKM dengan sejumlah produk berbahan ikan tersebut, ujar Vina saat berbincang, Rabu (1/2/2023).

Sejak tahun 2020 lalu, Vina sudah memulai usahanya. Dari hasil produk ini, cukup membantu ekonomi kelurga, ujar Vina yang menyebut pemasaran produknya memanfaatkan sosial media selain dijajakan langsung di rumahnya.

Vina mengungkapkan telah sering mengikuti seminar dan pelatihan peningkatan manajemen UMKM yang difasilitasi oleh Pemkab Toba. Bahkan sudah beberapa kali mengikuti Bazaar UMKM.

Melalui perhelatan F1H2O, Vina berharap pertumbuhan UMKM Toba akan semakin meningkat dan berharap pemerintah terus melakukan terobosan-terobosan dalam melakukan pembinaan UMKM, katanya.(MC Toba, jt/chi/toeb)