‎758 Calon PPS Kabupaten Tabalong Ikuti Tes Wawancara‎

:


Oleh MC KAB TABALONG, Jumat, 20 Januari 2023 | 09:37 WIB - Redaktur: Yudi Rahmat - 354


Tabalong, InfoPublik -  Sebanyak 758 calon Panitia Pemungutan suara (PPS)  se Kabupaten Tabalong mengikuti tahap tes wawancara yang dilakukan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU)Tabalong, yang dimulai Rabu(18/1/2023) hingga Jumat (20/1/2023). 

"Calon PPS ini  se Kabupaten Tabalong ini telah lolos uji Computer Assisted Test (CAT) atau ujian menggunakan bantuan komputer beberapa waktu lalu."ungkap Komisioner KPU Tabalong Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih Partisipasi Masyarakat dan SDM (SP3MS), Muhammad Husain, Saat ditemui usai Pelaksanaan Test Wawancara Calon PPS di Tanta, Kamis(19/1/2023).

Menurutnya, Tes wawancara dilakukan Komisioner KPU Tabalong dibantu panitia pemilu kecamatan setempat secara bergantian selama tiga hari di 12 kantor kecamatan yang ada di Tabalong.

"Tes wawancara oleh KPU dengan mengulik tiga isu, yakni pengetahuan kepemiluan, komitmen dan rekam jejak dengan meliputi berbagai komponen etos kerja,"kata Husain.

Husain menjelaskan dari test wawancara tersebut nantinya KPU Tabalong akan menetapkan 3 orang PPS di masing-masing desa dan kelurahan dan akan dilantik 24 Januari 2023 mendatang.

“Calon PPS ini akan kita gali tentang rekam jejaknya kemudian pengetahuan tentang kepemiluan dan komitmennya. Nah jadi inilah yang menjadi penilaian secara terbuka yang kita laksanakan wawancara secara panel,”terangnya.

Husain menambahkan, rekrutmen PPS dilakukan secara terbuka baik yang berpengalaman ataupun yang belum berpengalaman, dalam rekrutmen PPS tersebut Keterwakilan perempuan juga masih menjadi prioritas sebesar 30 persenseperti rekrutmen PPK sebelumnya. (MC Tabalong/Gazali Rahman)