Pj Bupati Aceh Tengah Jajal Keseruan Arung Jeram

:


Oleh MC Kab Aceh Tengah, Senin, 2 Januari 2023 | 11:02 WIB - Redaktur: Kusnadi - 210


Takengon, InfoPublik - Baru sehari berada di Kabupaten Aceh Tengah, Pj. Bupati, T Mirzuan, penasaran untuk menjajal keseruan olahraga arung jeram di aliran Sungai Peusangan.

Memenuhi undangan Koperasi Pengelola Jasa Arung Jeram, T Mirzuan bersama ibu, Minggu (1/1/2023) didampingi beberapa pemandu, langsung turun ke perahu karet untuk menjajal spot arung jeram di Lukup Badak, Pegasing, Aceh Tengah yang kini sudah menjadi salah satu destinasi wisata andalan di dataran tinggi Gayo ini.

Pj Bupati Aceh Tengah ini terlihat cukup menikmati tantangan alam yang cukup memacu adrenalin itu. Kebetulan, karena memang hari libur, lokasi wisata arung jeram itu lumayan ramai dikunjungi wisatawan dari luar daerah.

Usai menjajal keseruan arung jeram menyusuri aliran deras sungai/krueng Peusangan tersebut, T Mirzuan meminta agar spot wisata ini dipertahankan dan ditingkatkan pelayanannya, karena bisa menjadi salah satu destinasi unggulan daerah.

"Sudah cukup bagus ini pengelolaannya, apalagi sudah ada koperasinya, pertahankan dan tingkatkan terus pelayanannya, karena prospeknya kedepan sangat bagus, hari ini saja sangat banyak wisatawan dari luar daerah yang datang kesini," ungkap Mirzuan.

Sementara itu, Ketua Koperasi Pengelola Wisata Arung Jeram, Khslisuddin menyampaikan rasa terima kasih atas kedatangan Pj Bupati Aceh Tengah ini.

Kepada Pj Bupati, Khalis melaporkan bahwa wisata sekaligus olahraga arung jeram ini sudah dikelolanya sejak tahun 2017 yang lalu, dan mengalami perkembangan yang sangat pesat dalam dua tahun terakhir.

Dia juga menjelaskan, spot wisata yang dikelolanya ini, sudah banyak memberi manfaat bagi banyak orang, mulai dari karyawan koperasi, pemandu arung jeram, UMKM yang bergerak di bidang kuliner dan masyarakat sekitar lokasi arung jeram.

Pengelolaan sporttourisme ini juga mampu memberikan sumbangan bagi pendapatan asli daerah (PAD) bagi Pemerintah Kabupaten Aceh Tengah. (Fathan Muhammad Taufiq/MC Aceh Tengah)