Bulutangkis Bupati Cup Upaya Mencari Penerus Jawara Olimpiade Hendra Setiawan

:


Oleh MC KAB PEMALANG, Rabu, 28 Desember 2022 | 18:16 WIB - Redaktur: Tobari - 247


Pemalang, InfoPublik – Membuka Kejuaraan Kabupaten Bulutangkis Bupati Cup ke-9 Tahun 2022, Plt. Bupati Pemalang Mansur Hidayat menyebut bahwa sebuah prestasi, apalagi tingkat dunia, harus diupayakan secara konsisten dan berkesinambungan.

“Prestasi yang berhasil diraih para atlet bulutangkis Kabupaten Pemalang di tingkat internasional, tidak datang secara tiba-tiba, melainkan dapat diraih melalui proses panjang yang didukung oleh banyak faktor.” ujarnya di hadapan para peserta Bupati Cup 2022, Rabu (28/12/2022) di GOR Kridanggo Pemalang.

Diketahui, Pemalang berhasil melahirkan jawara bulutangkis dunia, dialah Hendra Setiawan. Pemain ganda putra yang saat berpasangan dengan Markis Kido, meraih emas Olimpiade Beijing 2008.

Hendra yang berada di penghujung karirnya, saat ini berpasangan dengan Mohamad Ahsan. Selain menempati rangking atas dunia, mereka juga masih kerap kali meriah gelar turnamen bulutangkis dunia.

Mansur berharap, Bupati Cup dapat memunculkan bibit-bibit unggul atlet bulutangkis Kabupaten Pemalang di masa yang akan datang. "Carilah bibit-bibit unggul baru Bulutangkis untuk masa yang akan datang," pesan Mansur.

Dalam kesempatan tersebut, Mansur juga berpesan kepada peserta agar mampu menampilkan kemampuan terbaiknya. Kemudian juga mengasah teknik yang telah dipelajari selama latihan dan menimba pengalaman sebanyak-banyaknya.

"Kualitas (red-lawan) dan kuantitas (red pertandingan) adalah salah satu faktor untuk menguji kemampuan teknik dan taktik seorang atlet," ujar Mansur.

Ingat, selalu junjung tinggi sportifitas dalam bertanding karena jiwa sportifitas adalah karakter atlet sejati.

Ketua Panitia, Surinto mengungkapkan Bupati Cup diikuti 225 peserta yang terbagi dalam beberapa nomor (red kategori) yaitu, usia dini, anak-anak, tunggal pemula, tunggal remaja, anak-anak putra, ganda putra dan ganda dewasa.

Sedangkan klub yang mengirimkan atletnya, yaitu Setia Kawan Pemalang, Sinar Mutiara Pemalang, Champion Comal, Aspec Comal, ADH Randudongkal dan Neng Ika Bantarbolang.

Turnamen yang diadakan selama 3 hari, mulai 28- 30 Desember 2022 itu terselenggara berkat dukungan penuh dari KONI dan Djarum Foundation.

Hadir dalam acara pembukaan Bupati Cup, Ketua KONI Kabupaten Pemalang Nugroho Budi Raharjo, dan Ketua Umum PBSI Kabupaten Pemalang Arif Adiyanto. (Pemalang/toeb)