Cuaca Buruk Hambat Upaya Pemkab Pulangkan Jenazah ABK Pemalang

:


Oleh MC KAB PEMALANG, Selasa, 27 Desember 2022 | 21:03 WIB - Redaktur: Tobari - 253


Pemalang, InfoPublik - Pemkab Pemalang melalui Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) saat ini sedang melakukan berbagai upaya penanganan pemulangan 6 jenazah ABK asal Pemalang.

Salah satu upaya pengurusan yang dilakukan Disnaker setempat yakni dengan melakukan koordinasi bersama sejumlah pihak yang terkait dengan permasalahan tersebut.

Namun hingga sore ini, Selasa (27/12/2022) pihak Disnaker masih melakukan pertemuan di Tegal bersama HNSI Tegal, HNSI pemalang, Polairud Tegal, Pemilik kapal KM Anugrah Bakti.

Upaya pemulangan 6 jenazah korban yang diduga akibat keracunan gas freon dari ruang pendingin KM Adi Nugroho tersebut belum mendapatkan hasil maksimal.

Kondisi cuaca yang buruk pada saat ini menjadi penghambat bagi pengurusan pemulangan jenazah yang sudah sepekan wafat di atas kapal itu.

"Ini lagi rembugan mas, cuaca buruk di Pulau Kambing. Ini lagi cari solusi penjemputan pakai apa," ujar Sekdinnaker Pemalang Rosi Kartika Dewi saat dihubungi lewat pesan Whatsapp.

Menurut hasil koordinasi dengan HNSI ada opsi rencana penjemputan jenazah dari Pulau Kambing ke Banyuwangi menggunakan pesawat oleh Tim Angkatan Laut, selanjutnya dari Banyuwangi akan dibawa ke Pemalang melalui jalan darat.

Dikabarkan 6 ABK dinyatakan wafat saat berada di perairan Bali. Karena cuaca buruk kapal bersandar di Pulau Kambing hingga saat ini masih dilakukan upaya penjemputan 6 jenazah yang terdiri dari 5 korban warga Keluraha Sugihwaras dan 1 korban warga Desa Lawangrejo. (Pemalang/toeb)