Selasa, 22 April 2025 3:38:22

Penggerak PPK Ingatkan Orang Tua Tak Beli Obat Sirup Sembarangan

:


Oleh MC KOTA PADANG, Rabu, 26 Oktober 2022 | 07:51 WIB - Redaktur: Tobari - 219


Padang, InfoPublik - Para penggerak PKK se Sumatera Barat (Sumbar) harus turun ke masyarakat mengingatkan agar tak membeli obat sirup yang membahayakan bagi anak.

Hal ini diungkapkan Ketua PKK Sumbar Harneli Mahyeldi dihadapan para Iskada pada pertemuan bulanan yang mana Padang sebagai tuan rumah, Selasa (25/10/2022)

Kemenkes dan BBPOM sudah mengeluarkan daftar obat sirup yang aman dan tak aman, ada yang diduga dapat menyebabkan gagal ginjal penggunanya.

"Untuk itu kader PKK ingatkan orangtua untuk tidak membeli obat sembarangan," ujar Harneli Mahyeldi.

Istri Gubernur Sumbar ini juga mengingatkan agar bijak saat anak demam dan sakit, hendaknya tak memberikan obat sembarangan namun harus sesuai resep dokter

"Apabila anak mengalami sakit, orangtua lekas membawa anaknya berobat, dokter tidak akan keliru meresepkan obat," ujarnya

Ketua TP-PKK Sumbar itu mengaku prihatin dengan kondisi saat ini dan berharap jangan sampai ada lagi anak yang mengalami gagal ginjal akut.

"Ada anak kecil yang gagal ginjal, tentu tak dapat kita bayangkan. Baru seumur itu sudah menjalani cuci darah," katanya. (MC Padang/April/toeb)