Gubernur Sumbar Pimpin Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila

:


Oleh MC Prov Sumatera Barat, Sabtu, 1 Oktober 2022 | 20:40 WIB - Redaktur: Juli - 253


Padang, InfoPublik - Gubernur Sumatra Barat, Buya Mahyeldi memimpin upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila dan Hari Jadi ke-77 Provinsi Sumbar 2022 di Halaman Kantor Gubernur, Jl. Sudirman, Kota Padang, Sabtu (1/10/2022).

Meski cuaca mendung, peringatan Hari Kesaktian Pancasila dengan tema "Bangkit Bergerak Bersama Pancasila" ini dimulai tepat pada pukul 08.00 WIB dan bertindak sebagai pembaca ikrar Wakil Ketua DPRD Sumbar, Irsyad Syafar. Sedangkan komandan upacara, Mayor Laut (K) Chandra.

Ditemui usai upacara, Gubernur mengajak segenap anak bangsa masyarakat Sumbar untuk memperkuat dan meningkatkan pemahaman serta penghayatan terhadap nilai-nilai yang ada dalam 5 sila Pancasila.

"Sejarah mencatat bahwa negara kita pernah dirongrong berbagai upaya pemberontakan. Namun dengan persatuan dan nilai-nilai Pancasila, kita bisa bertahan. Karena itu, hadirkan dalam keseharian masyarakat nilai-nilai Pancasila. Karena nilai-nilai inilah yang menyatukan dan mengokohkan seluruh potensi anak bangsa dalam menghadapi berbagai rongrongan," ujar gubernur.

"Mari kita rawat nilai-nilai ini. Terutama pasca pandemi covid. Mari jadikan peringatan Hari Kesaktian Pancasila jadi momentum menjaga kekuatan kebersamaan dan persatuan. Tidak ada yang berat dan sulit jika kita bersatu. Bangun kolaborasi dan sinergi dengan seluruh pihak," sambung gubernur.

Sementara Irsyad Safar menyebut peringatan Hari Kesaktian Pancasila dan Hari Jadi Provinsi Sumbar sangat penting sebagai momen kebangsaan dan kembali utuhnya Negara Kesatuan Republik Indonesia setelah digoncang upaya pemberontakan. 

"Masyarakat Sumbar harus tetap waspada dengan ancaman ideologi komunis yang PKI nya mungkin sudah dibubarkan tapi ideologinya tentu tidak bisa dilupakan. Lalu dalam momen HUT Provinsi ini saya kira kita masih harus terus gencar menyebarkan kepada masyarakat bahwa 1 Oktober adalah hari ulang tahun Sumbar yang masih banyak yang belum tau," kata Irsyad.

Upacara berjalan khidmat dan lancar. Upacara Hari Kesaktian Pancasila dan Hari Jadi Provinsi Sumbar ini dihadiri Forkopimda Sumbar, Pejabat Esselon II dan III di lingkungan Pemprov Sumbar. Sebagai peserta upacara tampak dari TNI, Polri, Korpri, Satpol PP, Mahasiswa, dan kalangan pelajar.(doa/MMC Dinas Kominfotik Sumbar)