Pandemi Makin Terkendali, Pemkab HSU Susun Strategi Bangkitkan Ekonomi

:


Oleh MC KAB HULU SUNGAI UTARA, Rabu, 20 Juli 2022 | 20:17 WIB - Redaktur: Kusnadi - 138


Amuntai, InfoPublik - Pasca pandemi Covid-19 yang kian terkendali, Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) mulai melakukan langkah-langkah strategis meningkatkan sektor perekonomian khususnya pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM).

Demikian dikatakan Pelaksana Tugas (Plt) Bupati HSU, Husairi Abdi saat menghadiri Forum Group Discussion (FGD) dalam rangka memperingati Hari Bhakti Adhyaksa ke-62, di Aula Kejaksaan Negeri Amuntai, Selasa (19/7/2022).

Pembahasan ini pun menjadi pembicaraan dalam FGD yang mengambil tema 'Mencari Solusi Pengembangan Perekonomian Daerah Pasca Pandemi di Kabupaten Hulu Sungai Utara'.

"Kegiatan ini tentunya memiliki makna yang sangat penting dan strategis bahkan menjadi salah satu langkah bagi kita dalam upaya pemulihan dan peningkatan ekonomi pasca pandemi Covid-19 di Kabupaten HSU," ucap Husairi.

Dalam sambutannya, Ia berharap selain menghasilkan langkah-langkah starategis dan efektif namun juga bisa diterapkan bagi pelaku UMKM dalam mengembangkan usahanya setelah pandemi Covid-19.

Tidak dipungkiri, Husairi mengatakan selama pandemi Covid-19 di HSU, sebagian besar UMKM terkena dampak wabah tersebut yang mengakibatkan berkurangnya sisi pendapatan.

Berdasarkan survei Bank Indonesia (BI) sebanyak 87,5 persen UMKM Indonesia terdampak pandemi Covid-19. Dari jumlah ini sekitar 93,2 persen diantaranya terdampak negatif di sisi penjualan.

Lanjut, sementara UMKM yang tidak terkena dampak pandemi Covid-18 sekitar 12,5 persen dan bahkan 27,6 persen diantaranya menunjukkan peningkatan penjualan.

"Karenanya kegiatan FGD pada hari ini, merupakan langkah tepat bagi kita untuk mencari solusi dan formulasi yang tepat hasil dari diskusi dan pemikiran kita bersama." pungkasnya.

Dalam kegiatan FGD tersebut turut dihadiri oleh Kajari HSU, Forkopimda, BUMN, BUMD, anggota DPRD HSU, akedemisi, pelaku usaha serta mahasiswa. (Diskominfosandi/ikhsan/ricky)