ICMI Seluma Tetapkan Program Kerja 2022-2027

:


Oleh MC KAB SELUMA, Senin, 18 Juli 2022 | 21:23 WIB - Redaktur: Juli - 414


Bengkulu, InfoPublik - Ketua Ikatan Cendekiawan Muslim se-Indonesia (ICMI) Organisasi Daerah (Orda) Kabupaten Seluma Herman Susanto, memimpin rapat menetapkan program kerja ICMI Periode 2022-2027, bertempat di lantai 3 Perpustakaan UNIB, Kamis (14/7/2022).
 
Dihadiri oleh seluruh pengurus dan anggota ICMI yaitu Divisi Organisasi dan Pembinaan Anggota, Divisi Pendidikan dan Sumber Daya Manusia, Divisi Daerah dan Politik, Divisi Pengembangan Kesenian Satra dan Budaya serta Divisi Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak, Remaja, dan Keluarga.
 
Ketua ICMI Orda Kabupaten Seluma menyampaikan hasil rapat yaitu salah satu program ICMI Orda Kabupaten Seluma akan melaksanakan secara rutin yakni pembinaan dan pendampingan desa yang menjadi pilot project, Wakaf Qur'an dan Safari Jum'at.
 
"Kegiatan ini dalam rangka mendukung visi misi Bupati Seluma yaitu Seluma berbudaya, Seluma beragama dan Seluma Desa Maju," ujarnya.
 
Sebelumnya ICMI akan menentukan lokus atau desa yang akan dijadikan sasaran kegiatan yang diawali dengan melakukan observasi, dan silaturahmi ke beberapa desa yang akan menjadi target. (MC Seluma/Dinas Kominfo, Persandian dan Statistik Kabupaten Seluma/ICMI Orda Seluma).