Bupat Lebong Launching Wisata Paralayang di Bukit Pabes

:


Oleh MC KAB LEBONG, Selasa, 5 Juli 2022 | 06:18 WIB - Redaktur: Tobari - 370


Lebong, InfoPublik - Pemerintah Kabupaten Lebong melalui Dinas Pariwisata melaksanakan Uji Coba Paralayang di Bukit Pabes Desa Daneu, pada Minggu 3 Juli dan Senin 4 Juli 2022.

Uji Coba Paralayang disaksikan langsung oleh Bupati Lebong Kopli Ansori, Senin (4/7/2022), didampingi oleh Sekda Lebong, Kepala Kejari Lebong, Kapolres Lebong, serta beberapa Kepala OPD Kabupaten Lebong.

Bupati Lebong mendatangkan pelatih Nasional pada kegiatan uji coba paralayang yaitu Gendon Subandono dan rombongan.

Gendon Subandono atau akrab disapa Bang Get ini merupakan Kepala Tim Paralayang Indonesia yang bertanding di Asian Games tahun 2018. Beliau menyampaikan bahwa Lebong memiliki potensi yang luar biasa untuk wisata paralayang.

Bupati menyampaikan InsyaAllah tahun 2023 akses paralayang sudah sempurna, sarana prasana akan dilengkapi semua, dan semoga Kabupaten Lebong nanti bisa mengirim utusan untuk menjadi atlet paralayang.

Uji Coba Paralayang yang dilaksanakan di Bukit Pabes ini berjalan dengan lancar tanpa hambatan apapun. (MC Lebong/toeb)