:
Oleh MC KAB LEBONG, Jumat, 17 Juni 2022 | 07:53 WIB - Redaktur: Tobari - 284
Labong, InfoPublik - Pemerintah Kabupaten Lebong melalui Dinas Kominfo-SP Kabupaten Lebong me-launching 3 Tower Base Transceiver Station (BTS) Baru serta peresmian 7 titik hotspot atau aksespoint WiFi gratis untuk masyarakat Lebong di Kantor Camat Kecamatan Lebong Sakti, Rabu (15/6/2022).
Adapun 3 titik Pembangunan 3 Tower BTS baru ini 2 di antaranya berada di daerah Lebong Atas yakni Kelurahan Tanjung Agung dan Sukau Datang dan 1 lagi berada di Kelurahan Amen.
7 titik hotspot atau akses point WiFi gratis 2 diantaranya ada di Taman Karang Nio, Masjid Agung Sultan Abdullah, Tugu Presidium, Puskesmas Muara Aman, RSUD Lebong, Kantor Camat Lebong Sakti.
Dalam sambutannya Bupati Lebong Kopli Ansori berharap kepada masyarakat agar dapat memanfaatkan fasilitas yang telah disediakan secara maksimal serta berharap akan kelanjutan dari program ini karena masih banyak daerah terpencil di Kabupaten Lebong yang masih membutuhkan Tower BTS dan jaringan internet.
Selain itu, Plt. Kadis Kominfo-SP Kabupaten Lebong Danial Paripurna juga mengatakan 7 titik hotspot di yang tersebar di Kabupaten Lebong telah menjadi Role Model pembangunan jaringan internet berbasis publik dan satu-satunya di Provinsi Bengkulu.
Dan berharap semoga program ini terus berkembang hingga tidak ada lagi daerah di Kabupaten Lebong yang susah akses internet maupun sinyal untuk menciptakan masyarakat Lebong yang bahagia dan sejahtera. (MC Lebong/toeb)