:
Oleh MC KAB TOBA, Jumat, 3 Juni 2022 | 16:49 WIB - Redaktur: Tobari - 284
Toba, InfoPublik - Pemerintah Kabupaten Toba siap bersinergi dengan Badan Narkotika Nasional (BNN) dan Lembaga Anti Narkoba (LAN) dan lainnya guna memberantas narkoba di daerah ini.
Hal ini dikatakan Wakil Bupati Toba, Tonny M.Simanjuntak dalam kata sambutannya pada acara Sosialisasi Peraturan Daerah Provinsi Sumatra Utara Nomor 1 Tahun 2019 Tentang Fasilitasi Pencegahan Penyalahgunaan Narkotika, Psikotropika dan Zat Adiktif Lainnya di Gedung Serbaguna Kecamatan Porsea, Kabupaten Toba, Provinsi Sumatra Utara, Jumat (3/6/2022).
Menurut Wabup Tonny, sebagai upaya keseriusan pemerintah kabupaten untuk memberantas narkoba ini, khusus bagi aparatur sipil negara ,secara mendadak akan dilakukan tes urin.
Melalui sosialisasi bahaya narkoba dengan narasumber Kepala BNN Pematang Siantar Tuangkus Harianja; Anggota DPRD Provinsi Sumatra Utara, Viktor Silaen, ini ,Wabup Tonny berharap adanya
edukasi yang benar kepada masyarakat.
Para kepala desa yang ikut menjadi peserta hari ini, diharapkan meneruskan sosialisasi ini kepada warganya masing-masing.
Selain sosialisasi di desa, di gereja dan masjid juga melalui tokoh agama agar ikut menyosialisasikan bahaya narkoba ini. Sehingga daerah kita bisa bersih dari narkoba,apalagi generasi muda supaya tidak terlibat bahaya narkoba ini.
Ditegaskannya, biaya rehabilitasi korban narkoba di desa akan diatur sehingga dapat memakai sumber dana desa.
Seusai acara, acara dan narasumber yang sama dilaksanakan di Gedung Pertemuan Lobu Tua, Kecamatan Bonatua Lunasi.
Turut hadir Ketua LAN Kabupaten Toba,Wilson Napitupulu dan jajarannya,unsur forum pimpinan kecamatan, Satnarkoba Polres Toba, pejabat dari Badan Kesbangpol Kabupaten Toba, Kominfo Toba, Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan. (MC Toba rik/toeb)