Tingkatkan Pemahaman Penyusunan Anjab ABK, Bagian Organisasi Boalemo Gelar Bimtek

:


Oleh MC KAB BOALEMO, Senin, 7 Maret 2022 | 19:36 WIB - Redaktur: Kusnadi - 445


Tilamuta, InfoPublik – Guna untuk meningkatkan pemahaman terhadap ketentuan penyusunan Analisis Jabatan (Anjab) dan Analisis Beban Kerja (ABK), Bagian Organisasi Setda Boalemo menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) Penyusunan Anjab & ABK di lingkungan Pemkab Boalemo, Senin (7/2/2022).

Kegiatan yang diikuti kurang lebih 87 orang ASN yang membidangi kepegawaian di masing-masing Organisasi Perangkat Daerah tersebut, dibuka langsung Sekretaris Daerah Kabupaten Boalemo Sherman Moridu di Best Western The Lagoon Hotel Kota Manado.

“Tujuan dari kegiatan ini agar setiap OPD di Lingkungan Pemkab Boalemo dapat menyusun Analisis Jabatan dan Analisis Beban Kerja dengan baik,” kata Kabag Organisasi Setda Boalemo Agus Dulialo.

Agus Dulialo berharap, dengan mengikuti Bimtek para peserta akan mampu mendukung program penataan pegawai, karena menurutnya hal ini merupakan perwujudan PNS yang profesional dan sejahtera.

“Kegiatan ini diikuti oleh pejabat yang membidangi kepegawaian, baik Sekretaris Dinas, Kasubag Kepegawaian, Fungsiolan Analis Kepegawaian, dan Pejabat Pelaksana Penanggung jawab Anjab dan ABK yang ada dimasing-masing OPD,” ujar Agus.

Agus menambahkan, dalam kegiatan yang dilaksanakan dari tanggal 7 hingga 9 maret 2021 itu, pihaknya bekerja sama dengan unsur Badan Kepegawaian Negara Regional XI Manado sebagai narasumber. (MCBoalemo/HLapasau)