Wali Kota Palangka Raya Kunjungi Operasi Pasar Murah Minyak Goreng di Kelurahan Palangka

:


Oleh MC KOTA PALANGKA RAYA, Kamis, 24 Februari 2022 | 07:41 WIB - Redaktur: Tobari - 166


Palangka Raya, InfoPublik - Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin mengunjungi pergelaran operasi pasar murah minyak goreng di Kelurahan Palangka, Selasa (22/2/2022).

Adapun operasi pasar murah minyak goreng tersebut merupakan program Dinas Perdagangan Koperasi UKM dan Perindustrian Kota Palangka Raya.

Atas program tersebut, Wali Kota Palangka Raya, Fairid Naparin mengucapkan banyak terima kasih kepada dinas terkait atas program dimana sangat membantu masyarakat di tengah kelangkaan yang terjadi sehingga masyarakat memperoleh harga minyak goreng yang cukup murah.

"Terima kasih kepada Disperindag Koperasi dan UKM serta jajaran lurah camat atas hadirnya kegiatan ini. Semoga dapat membantu masyarakat di tengah persoalan kelangkaan minyak goreng," kata Fairid.

Selain itu, Fairid meminta agar masyarakat tidak banyak-banyak membeli minyak goreng di pasaran karena harga sekarang di pasaran cukup tinggi.

Untuk masyarakat agar jangan banyak membeli minyak goreng di pasaran secara berlebihan, karena informasinya tadi dari ibu-ibu harga di pasar masih Rp18.00.000 hingga Rp20.000.

Fairid juga meminta agar warga yang sudah membeli minyak goreng di pasar murah tersebut, untuk menginformasikan ke warga-warga yang lainnya supaya membeli minyak gorengnya di pasar murah karena harga minyak gorengnya sudah mendapat subsidi.

"Bagi warga yang sudah membeli minyak goreng subsidi ini agar menginformasikan ke warga yang lainnya untuk membeli minyak goreng di pasar murah yang sudah disediakan cukup membawa fotokopi KTP dan KK sebagai syaratnya," ujarnya.

Adapun operasi pasar murah khusus minyak goreng ini dilaksanakan hingga 26 Februari 2022. Sasarannya yakni di Kelurahan Palangka, Langkai, Kereng Bangkirai, Kelurahan Pager dan di Kecamatan Bukit Batu.

"Saya berharap adanya pasar murah ini dapat meringankan beban bagi warga masyarakat kota Cantik di tengah pandemi ini terutama dalam hal mendapatkan harga minyak goreng yang cukup murah," tuturnya. (MC. Isen Mulang/Nitra/wspd/toeb)