Pengurus Pedagang Pasar Besar Dukung Rencana Penertiban PKL

:


Oleh MC KOTA PALANGKA RAYA, Rabu, 23 Februari 2022 | 05:06 WIB - Redaktur: Tobari - 181


Palangka Raya, InfoPublik - Ketua Pengurus Pedagang Pasar Besar Syarif Rosady bersama Ketua Harian Syaiful memberikan dukungan terhadap rencana penertiban PKL di kawasan Jalan Jawa dan Jalan Bangka.

Dukungan itu mereka sampaikan saat mengikuti rapat membahas rencana relokasi pedagang kaki lima (PKL) yang dipimpin Plt Staf Ahli Wali Kota Palangka Raya, Uria Ninu Ludjen di Ruang Peteng Karuhei I, Selasa (22/2/2022).

Syarif Rosady mengakui jika sebagian PKL saat ini berjualan melebihi batas waktu yang telah ditentukan. "Memang betul ada PKL yang berjualan sampai siang hari dan kondisi ini bisa mengganggu pengguna jalan," sebutnya.

Dia menuturkan awalnya PKL hanya berjualan saat malam sampai subuh. Harusnya saat siang sudah stop. Kondisi ini tentu juga menyulitkan para pengurus untuk menatanya.

Untuk itu pihaknya tidak keberatan jika aktivitas PKL di dua kawasan tersebut ditertibkan dan disuruh berjualan ke lapak yang berada di dalam pasar.

Sementara itu Kepala Dinas Perdagangan, Koperasi, UKM, dan Perindustrian Kota Palangka Raya, Rawang meyebut hampit 80% PKL di Jalan Jawa dan Jalan Bangka sudah memiliki lapak di dalam pasar.

"Saat ini mereka jualan dengan menambah lapak baru. Masalahnya PKL jualan di luar, tapi di badan jalan. Ini yang tidak kita kehendaki, karena sampai siang," sebutnya. (MC Isen Mulang.2/ndk/toeb)