Dewan Usulkan Pembangunan di Kecamatan Kamipang

:


Oleh MC Provinsi Kalimantan Tengah, Selasa, 22 Februari 2022 | 14:28 WIB - Redaktur: Kusnadi - 130


Kasongan, InfoPublik - Anggota DPRD Kabupaten Katingan Firdaus mengatakan, melihat usulan pada Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) pada tingkat kecamatan, masih banyak infrastruktur yang perlu ditingkatkan di kecamatan.

”Peningkatan jalan ini misalnya pembangunan jalan Baun Bango menuju Kantor Kecamatan Kamipang. Alasannya pemerintah daerah sudah sudah pernah berjanji akan menindaklanjuti perbaikan dan peningkatan jalan tersebut,” tutur Firdaus dari ruang kerjanya, Senin (21/2/2022).

Firdaus mengatakan, selain itu pembangunan infrastruktur dari Desa Kereng Pakahi, Desa Jahanjang dan Kecamatan Mendawai juga perlu peningkatan jalan yang memadai. Pasalnya, masyarakat di sana sangat mendambakan dan meminta akses infrastruktur terbuka seluruhnya. Namun, saat ini memang belum bisa sepenuhnya.

”Hal itu menjadi akses yang penting. Bahkan, sangat dinantikan waktu yang cukup lama,” jelasnya.

Ia mengajak, Pemerintah Kabupaten setempat terkait apa yang dikehendaki masyarakat bisa dilakukan. Hal ini, supaya warga yang berada di wilayah selatan Katingan bisa menikmati akses yang terbuka dan tidak mengalami kesenjangan antar daerah.

”Semoga ini bisa diperhatikan dan ditindaklanjuti pemerintah kabupaten. Terutama memprioritaskan akses infrastruktur di wilayah Kecamatan Tasik Payawan, Kamipang, Mendawai dan Katingan Kuala,” tandasnya.(mitra diskominfokalteng/wdy)