Resmikan Mesjid Jami; Pangkalan Kerinci, Bupati H.Zukri Berikan Uang Tunai 100 Juta

:


Oleh MC KAB PELALAWAN, Rabu, 12 Januari 2022 | 06:52 WIB - Redaktur: Tobari - 377


Pelalawan, Infopublik - Bupati Pelalawan H.Zukri menyerahkan uang sejumlah Rp100 juta saat meresmikan Masjid Jami' Pangkalan Kerinci. Selasa (11/1/2022).

Bantuan uang tunai tersebut merupakan program CSR dari Bank Riau Kepri kepada BKM Masjid Jami’. Selain itu juga adanya penyerahan bantuan usaha produktif dan konsumtif Baznas oleh Ketua Baznas Kabupaten Pelalawan kepada penerima bantuan.

Dalam rangkaian kegiatan ini juga dilaksanakannya tabligh akbar bersama da'i nasional Syekh.Prof.DR.H Abdul Somad,LC,MA yang dihadiri oleh ribuan jemaah Masjid Jami' menantikan tausiyah yang berjudul Ayo Makmurkan Masjid.

Bupati H.Zukri dalam sambutannya mengatakan bahwa masjid harus menjadi pusat peradaban. 

Ia berharap masjid ini harus betul-betul dimakmurkan. Jangan sampai masjid yang megah ini sepi. Saya juga atas nama Pemerintah Kabupaten Pelalawan berencana agar masjid-masjid yang ada di Pelalawan mendapatkan perhatian dari pemerintah.

Kita akan beri bantuan untuk perbaikan dan renovasi masjid sehingga masyarakat nyaman untuk beribadah.

"Jika masjid dimakmurkan, maka insyaallah akan diberikan keberkahan di negeri kita yang tercinta, diberikan rezeki yang banyak dan diajauhkan dari penyakit oleh Allah SWT,” ujar Bupati H. Zukri. 

Mantan Wakil Ketua DPRD Propinsi Riau ini menambahkan bahwa Pemerintah Kabupaten Pelalawan senantiasa selalu mengingatkan dan mengimbau kepada masyarakat yang belum vaksin agar segera melakukan vaksinasi sebagai bentuk ikhtiar kepada Allah.

Serta mengingatkan masyarakat agar tetap mematuhi protokol kesehatan dalam beraktivitas. Selain itu juga bantuan untuk anak yatim, janda tua, imam masjid, bilal dan gharim, bantuan pendidikan akan terus menjadi perhatian bagi Pemerintah Pelalawan. 

“Saya berharap jangan ada masyarakat yang terlantar. Bahkan pemerintah Kabupaten Pelalawan juga berencana untuk memberikan bantuan bagi anak-anak muda yang ingin menempuh perkuliahan. Akan dilakukan pendataan kembali agar bantuan tepat sasaran," kata Bupati H.Zukri.

Hadir dalam kesempatan tersebut Forkopimda Kabupaten Pelalawan, Sekretaris Daerah Kabupaten Pelalawan H. Tengku Mukhlis, Ketua BKM Masjid Jami’ H. T. Kamaruzzaman, Ketua Baznas Kabupaten Pelalawan H. Edy Amran, Lc.MA/

Kepala Kemenag Kabupaten Pelalawan Drs. H. Syahrul Mauludi, MA, Ketua BKMT Kabupaten Pelalawan Sella Pitaloka Zukri, S.AP, Ketua PPNI Kabupaten Pelalawan Prima Merdekawati, S.Kep., MKM, Ketua DWP Kabupaten Pelalawan Hj. Teti Hariati Muhklis.(MC Pelalawan/dyana/toeb)