Pemkab Pasbar Gelar Rakor Aparatur Pemerintahan Nagari Persiapan, Ini yang Dibahas

:


Oleh KAB. PASAMAN BARAT, Rabu, 15 Desember 2021 | 12:14 WIB - Redaktur: Kusnadi - 155


Pasaman Barat, InfoPublik - Pemerintah Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar) melalui Bagian Pemerintahan Nagari (Pemnag) Sekretariat Daerah (Setda) menggelar rapat koordinasi dan sosialisasi aparatur pemerintahan nagari persiapan se Pasbar, Selasa (14/12) di auditorium kantor bupati setempat.

Dalam Rakor membahas beberapa poin penting tentang perkembangan nagari persiapan, diantaranya perihal status dan perkembangan kode desa yang menjadi syarat defenitifnya suatu nagari, pemilihan wali nagari (pilwana) dan percepatan vaksinasi ditingkat nagari persiapan yang sudah harus mencapai terget vaksinasi di angka 75 persen per 31 Desember 2021.

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Bagian Pemerintah Nagari (Pemnag) Setda Pasbar, Syaikhul Putra menyampaikan secara resmi perkembangan usulan 59 nagari persiapan yang disampaikan kepada kementrian terkait sudah mencapai tahap menunggu persetujuan Kementrian Dalam Negeri. Secara teknis, pemberian kode desa yang sudah memenuhi syarat dan yang disusulkan akan dilaksanakan sesuai mekanisme yang ditetapkan kementrian.

"Kalau mengacu kepada aturan yang ada, kode desa seharusnya sudah wajib dikeluarkan. Mudahan-mudahan beberapa hari kedepan ada kabar baik mengenai kode desa dari pihak kementrian. Minggu depan juga akan diadakan rapat di kemetrian perihal kode desa Pasbar. Semuanya sudah diupayakan maksimal, mari kita sama-sama berdoa," katanya.

Putra mengatakan, beberapa waktu lalu bupati, wakil bupati, asisten dan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait sudah berupaya untuk menemui Menteri Dalam Negeri dalam rangka percepatan pemberian kode desa tersebut, akan tetapi menteri berhalangan dan diwakilkan oleh Dirjen Bina Administrasi Wilayah.

"Waktu itu, beliau (mendagri) berhalangan. Diwakilkan kepada Dirjen Administrasi Wilayah. Kata Dirjen, kode desa Pasbar menunggu persetujuan menteri. Kita berharap agar Dirjen melakukan percepatan. Saat itu, Dirjen mengarahkan kami untuk buat laporan ringkas untuk disampaikan langsung kepada menteri. Hingga saat ini kita masih menunggu informasi terkait hal itu," jelas Putra.

Selanjutnya, mengenai Pilwana Putra menjelaskan bahwa pemilihan wali nagari baru akan dilaksanakan setelah seluruh nagari persiapan sudah defenitif. Sehingga pilwana dapat dilaksanakan secara serentak di seluruh nagari yang ada.

"Untuk itu, mohon sampaikan perihal ini kepada masyarakat," ungkapnya.

Seterusnya, dalam rangka percepatan vaksinasi Covid-19 di Pasbar, seluruh pj. wali nagari persiapan beserta perangkat nagari harus didorong untuk aktif berpartisipasi dalam rangka mencapai target 75 persen pada akhir Desember mendatang.

"Perangkat nagari persiapan se Pasbar harus berpartisipasi sukseskan vaksinasi covid-19 dan upayakan capai target 75 persen di setiap wilayah masing-masing. Mari sama-sama kita mengajak masyarakat yang belum vaksin untuk segera melaksanakan vaksinasi," tuturnya.