:
Oleh MC Kab Aceh Tengah, Jumat, 24 September 2021 | 11:19 WIB - Redaktur: Juli - 815
Takengon, InfoPublik - Kepala Kampung (Reje) Blang Kolak 1 Kecamatan Bebesen Kabupaten Aceh Tengah, menjadi salah seorang dari 10 kepala desa dari seluruh Indonesia yang diundang untuk menerima penghargaan Anugerah Apresiasi Keterbukaan Informasi Desa 2021 tingkat nasional pada 28 September 2021.
Dalam surat Komisi Informasi Pusat bernomor 727/KIP/IX/2021 tertanggal 23 September 2021 tersebut, Asrikandi, Reje Blang Kolak 1, diundang untuk menerima penghargaan tertinggi di bidang keterbukaan informasi desa bertepatan dengan puncak peringatan Hari Hak Untuk Tahu Sedunia, di International Convention Exibishion (ICE) Bumi Serpong Damai, Tangerang, Banten.
Kepala Kampung Blang Kolak 1 ini mendapatkan undangan untuk menerima penghargaan setelah dalam penilaian oleh Komisi Informasi Pusat, BAKTI Kominfo dan Kementerian Desa PDT, Desa Blang Kolak 1 dinyatakan masuk kategori 10 besar tingkat nasional.
Seperti diberitakan sebelumnya, Desa Blang Kolak 1 terpilih untuk mewakili Provinsi Aceh dalam ajang Apresiasi Keterbukaan Informasi Desa 2021, setelah dinyatakan sebagai desa terbaik se-Provinsi Aceh dalam bidang keterbukaan informasi publik.
Ditemui usai menerima surat dari Komisi Informasi Pusat, Jumat (24/9/2021) Asrikandi menyatakan rasa syukur atas prestasi yang telah dicapai oleh desanya dalam kompetisi tingkat nasional ini. Menurutnya, semua ini tidak terlepas dari sinergi semua aparatur kampung dan seluruh masyarakat di kampungnya, juga dukungan dari stake holder terkait baik tingkat provinsi maupun taingkat kabupaten.
"Alhamdulillah, ini capaian yang luar biasa untuk seluruh masyarakat Kampung Blang Kolak 1, semua ini dapat kami capai berkat sinergi semua aparatur kampung dan seluruh masyarakat di desa kami," ungkap dia.
Selain itu, lanjut dia, karena dukungan, bimbingan dan pendampingan oleh instansi terkait baik tingkat Provinsi Aceh maupun tingkat Kabupaten Aceh Tengah. "Untuk semua itu, kami menghaturkan ribuan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu sampai kami mendapatkan penghargaan tingkat nasional," tutup dia. (Fathan Muhammad Taufiq/MC Aceh Tengah)