Bupati Banyuasin Coffee Morning Bersama Pimpinan Perusahaan Perkebunan

:


Oleh MC KAB BANYUASIN, Selasa, 6 April 2021 | 17:48 WIB - Redaktur: Kusnadi - 338


Talang Kelapa, InfoPublik - Dalam rangka mempererat tali silaturahmi antara Pemerintah Kab. Banyuasin dan Perusahaan Perkebunan yang ada di Banyuasin, Bupati Banyuasin H. Askolani SH MH menggelar kegiatan Coffee Morning bersama 58 Pimpinan Perusahaan Kelapa Sawit tersebut.

Dalam kegiatan yang dilaksanakan di Aula PT. Dinamika Rimba Utama ini Askolani menyampaikan bahwa Dana Corporate Social Responsibility (CSR) yang  bisa dibangun oleh perusahaan sesuai dengan 7 program dan 12 gerakan, yang merupakan Visi Misi Banyuasin Bangkit Adil dan Sejahtera, bisa juga dikerjasamakan sesuai dengan Dinas masing-masing, sehingga bisa transparan.

"Hanya tinggal dibuatkan laporan ke pemerintah daerah. Besar kecilnya nilai kegiatan CSR yang dilakukan perusahaan itu wajib dilaporkan ke Pemerintah Daerah. Apa yang sudah dilakukan perusahaan, akan dilaporkan ke BPK dan DPR, ini untuk transparansi pembangunan di Banyuasin," ucapnya, Selasa (6/4/2021).

Dirinya juga mengajak perusahaan bersama-sama secara gotong royong untuk melakukan koordinasi komunikasi dan konsolidasi, sehingga saat pembagian CSR tidak ada lagi perusahaan yang kebingungan, karena sudah ada cara yang lebih mudah untuk memberikan CSR.

"Mari bersama kita gotong royong mewujudkan pembangunan yang ada di Banyuasin, dengan mewujudkan Visi Misi Bupati dan Wakil Bupati Banyuasin," tandasnya.

Dalam kegiatan ini juga diberikan CSR dari beberapa perusahaan kepada warga sekitar perusahaan berupa Bantuan Langsung Tunai, 1.300 ekor ayam kampung, dan kerja sama antara RSUD Pratama Sukajadi, RSUD Pratama Makarti Jaya dan Perusahaan, serta pemberian penghargaan kepada 10 perusahaan.