Bupati Garut: Kita Ciptakan Wanaraja sebagai Kecamatan Layak Anak

:


Oleh MC KAB GARUT, Selasa, 5 Januari 2021 | 21:39 WIB - Redaktur: Tobari - 470


Garut, InfoPublik – Bupati Garut Rudy Gunawan mengunjungi Taman Cinunuk, yang sebelumnya telah dibangun oleh Dinas Perumahan dan Permukiman (Disperkim) Garut pada tahun 2020.

Rudy mengatakan, adanya Taman Cinunuk ini, merupakan salah satu program unggulan dari Pemerintah Daerah (Pemda) Garut, khususnya dalam hal pembukaan ruang terbuka publik di Kabupaten Garut.

Ini program unggulan Pemda Garut di 2020 yaitu ruang terbuka publik, dibangun di daerah yang sangat padat, dibebaskan tanahnya, dibuatkan taman.

"Ini hanya Rp200 juta, karena memang ada koordinasi yang baik, antara pemerintah daerah dengan pihak desa, koordinasinya adalah kecamatan menghasilkan Taman Cinunuk,” ujar Rudy saat mengunjungi Taman Cinunuk yang berlokasi di Desa Cinunuk, Kecamatan Wanaraja, Kabupaten Garut, Selasa (5/1/2021).

Rudy menyampaikan pihaknya akan menciptakan Kecamatan Wanaraja sebagai kecamatan layak anak. Ruang terbuka hijau di permukiman kumuh yang kita buat di 2020, dikembangkan di 2021 dan 2022.

"Anak-anak bisa bermain, ini akan kita ciptakan (kecamatan) Wanaraja sebagai kecamatan layak anak. Ini di desa Cinunuk, Kecamatan Wanaraja, Kabupaten Garut,” ucapnya.

Sementara itu, Camat Wanaraja, Mia Herlina, menuturkan adanya ruang terbuka publik ini bisa menambah imun kebahagiaan bagi masyarakat.

Alhamdulillah di tahun 2020 telah terwujud adanya ruang terbuka publik hijau, di daerah pemukiman yang sangat padat. Mudah-mudahan ke depannya tetap kita bisa berinovasi kembali.

"Di tempat-tempat pemukiman yang padat, ada tempat-tempat ruang terbuka publik hijau yang memang bisa menambah imun kebahaguaan bagi masyarakat,” katanya.

Dalam kunjungannya, Bupati Garut didampingi oleh Kepala Disperkim Garut, Eded Komara Nugraha, serta unsur Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Wanaraja. (MC Garut/toeb)