Bantu Mahasiswa Terdampak Covid-19, Pemilik Kosan sekitar UNP Turun Harga Sewa

:


Oleh MC KOTA PADANG, Sabtu, 18 Juli 2020 | 14:20 WIB - Redaktur: Tobari - 869


Padang, InfoPublik - Pemilik rumah kosan di sekitar kampus Universitas Negeri Padang turunkan harga sewa kosan per bulannya.

Pemilik kosan Pondongan Puteri di Air Tawar Timur, misalnya, menurukan harga sewa kamar kosan sejak bulan Mei 2020 lalu untuk semua penghuni kosannya.

Pemilik Kosan, Yutra Martama mengatakan harga sewa kosan per kamar sekitar Rp800.000, lalu diturunkan sekitar Rp25.000 per masing-masing penghuninya.

Lanjutnya, dalam satu kamar bisa diisi 1 sampai 4 orang, dengan harga Rp200.000. Menurutnya, kapasitas kosannya bisa menampung sekitar 20 orang penghuni.

"Dalam satu kamar bisa diisi satu sampai empat orang, sudah disediakan kasur dan lemari bertingkat, satu orangnya sekitar Rp200.000," kata Yultra Martama, Jumat (17/7/2020).

Ia menambahakan, pengurangan uang sewa kosan ini dilakukan sebab kebanyakan penghuni kosannya mahasiswa UNP dan penghasilan keluarganya tidak tetap.

Serta, penghuni kosan banyak yang pulang kampung, dengan adanya perkuliahan secara daring atau online.

"Karena saat Covid-19 ini ekonomi lesu, kebanyakan yang masih bertahan disini mahasiswa akhir yang sedang mengerjakan skripsi dan butuh biaya yang lumayan banyak," ujarnya.

Menurutnya, penurunan harga sewa kosan ini dilakukan selama beberapa bulan kedepan sampai kondisi ekonomi sudah mulai membaik. (MC Padang/April/toeb).