Menteri PUPR Berkunjung ke Pulang Pisau

:


Oleh MC KAB PULANG PISAU, Minggu, 14 Juni 2020 | 22:10 WIB - Redaktur: Juli - 546


Pulang Pisau, InfoPublik - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Mochamad Basoeki Hadimoeljono, bersama tim rombongan meninjau dan melakukan pengecekan infrastruktur jalan, jembatan dan jaringan irigasi untuk mendukung food estate dan ketahanan pangan nasional di Kabupaten Pulang Pisau, Kalimantan Tengah.

Kunjungan Menteri PUPR beserta tim rombongan disambut langsung Bupati Pulang Pisau, H. Edy Pratowo, bersama Kepala Dinas PUPR Pulang Pisau, Usis I Sangkai, Kepala Dinas Pertanian (Distan) Pulang Pisau, Slamet Untung Riyanto, serta unsur FKPF Kabupaten Pulang Pisau, Minggu (14/6/2020).

Menteri PUPR menjelaskan, tujuan kedatangannya ke Kabupaten Pulang Pisau tidak lain untuk mendukung rencana Presiden RI, Joko Widodo untuk mengembangkan ketahanan pangan melalui penyiapan lahan Food Estate di Provinsi Kalimantan Tengah.

Program tersebut difokuskan di Kalimantan Tengah (Kalteng) karena menggunakan lahan eks Proyek Lahan Gambut (PLG). Dari 3 calon wilayah di Indonesia yaitu Sumatera Selatan, Merauke dan Kalimantan Tengah, dapat dikatakan karena Kalteng, masih bagus sumber daya airnya.

“Pilihan Presiden untuk memilih Kalteng ini memang tidak salah, karena lahan sudah siap, pengairan dan sumber daya manusia juga sudah ada, tinggal memperbarui saluran irigasi agar tidak terjadi banjir serta sarana dan prasarananya untuk mendukung program yang dicanangkan bapak Presiden,” ungkap Basoeki.

Lebih lanjut Menteri PUPR juga mengungkapkan, selain melaporkan hasil kunjungan tersebut ke Presiden, pihaknya juga akan berkoordinasi bersama antara Dinas PUPR, Dinas Pertanian, Dinas Transmigrasi serta yang terkait lainnya untuk mensukseskan semua program ini.

Pada kesempatan yang sama, Bupati Pulang Pisau, H. Edy Pratowo menyampaikan kunjungan yang dilakukan Menteri PUPR ini tidak lain upaya mendukung ketahanan pangan nasional, dengan merealisasikan harapan para petani di wilayah lumbung padi Kabupaten Pulang Pisau, yakni Desa Tahai, Sanggang dan Belanti Siam.

"Ini merupakan sinergitas antara pemerintah pusat dan pemerintah daerah dalam membangun sarana dan prasarana dengan baik. Sebagai harapan untuk menjadikan Kabupaten Pulang Pisau sebagai salah satu daerah ketahanan pangan akan terwujud," ujar Edy.

Nantinya hasil kunjungan Menteri PUPR ini akan ditindaklanjuti dan dikoordinasikan bersama. "Ini merupakan pekerjaan besar bagi kita, diharapkan dengan koordinasi ini akan menghasilkan program yang baik," ucap dia.  (MC. Pulang Pisau)