Dinkes Bulungan : Kasus Covid-19 di Bulungan Lima Pasien Masih Dirawat

:


Oleh MC KAB BULUNGAN, Selasa, 9 Juni 2020 | 09:12 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 402


Bulungan, InfoPublik  – Hingga sampai saat ini perkembangan kasus Coronavirus Disease (Covid-19) di Bulungan menunjukan hal yang cukup baik, jumlah pasien sembuh mengalami peningkatan yang cukup signifikan, diharapkan pula dapat berlanjut hingga tidak ditemukan kasus lagi.

Demikian pernyataan ini disampaikan Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Bulungan Imam Sujono per tanggal 8 Juni 2020 pukul 18.00 wita jumlah kasus Covid-19 di Bulungan mencapai 41 orang, jumlah yang sembuh saat ini jauh lebih besar dibandingkan jumlah pasien yang dirawat.

“Pasien yang sembuh ada sebanyak 34 orang, yang dirawat lima orang dan meninggal dunia sebanyak dua orang,” jelasnya.

Selain itu, ia juga menyebutkan bahwa jumlah Pasien dalam pengawasan (PDP) hingga saat ini mencapai dua orang, Orang dalam pengawasan (ODP) sebanyak delapan orang, dan tiga orang PDP yang meninggal dunia.

Ia melanjutkan, tingginya jumlah pasien yang sembuh lantaran adanya penambahan sebanyak 10 orang pada beberapa hari yang lalu, dan terakhir pada 7 Juni 2020 ada penambahan sebanyak 2 orang. Pasien dinyatakan sembuh kata dia berdasarkan hasil swab yang dilakukan menunjukan hasil negatif.

“Setelah dites swab 2 kali pasien menunjukan hasil yang negatif sehingga dinyatakan sembuh,”ujarnya.

“Beberapa pekan terakhir di Bulungan juga tidak ada penambahan kasus positif,” sambungnya.

Adanya penambahan kasus sembuh tersebut kata dia tentunya menjadi kabar yang baik, khususnya bagi warga Bulungan. Untuk itu ia juga berharap kondisi tersebut dapat dipertahankan.

“Penyebaran Covid-19 di Bulungan dapat dikendalikan dan kita dapat memulai tatanan hidup normal baru,” pungkasnya.(MC Bulungan/sny/eyv)