:
Oleh MC PROV NUSA TENGGARA BARAT, Kamis, 14 Mei 2020 | 13:59 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 666
Mataram, InfoPublik - Guna memastikan pelayanan yang baik kepada penghuni panti sosial ditengah pandemi Covid-19, Ketua TP PKK NTB, Hj. Niken Saptarini Widyawati, meninjau dan menyerahkan paket bantuan kepada para lansia di Panti Sosial Usia Lanjut (PSLU) Mandalika Mataram NTB, Kamis (14/5/2020).
Menurut Hj. Niken, ditengah pandemi Covid-19 seperti saat ini, biasanya perhatian orang terhadap panti sosial minim, sehingga TP PKK NTB, berinisiatif mengunjungi dan memberikan bantuan kepada orang tua-orang tua lanjut usia yang ada di PSLU dan panti sosial lainnya.
Apalagi untuk sementara PSLU Mandalika melarang adanya kunjungan keluarga dalam rangka memutus penularan Covid-19. Sehingga ini merupakan bentuk perhatian kita, bagaimana melihat langsung pelayanan dan aktivitas di rumah panti, baik itu dalam hal penanganan lansia maupun sarana prasarana yang tersedia.
"Kita berikan perhatian kepada orang tua kita, apalagi sekarang bulan suci Ramadhan," kata Istri Gubernur NTB yang akrab disapa Bunda Niken ini.
Bunda Niken mengajak pemerintah dan semua pihak untuk dapat memberikan perhatian khusus serta membantu memenuhi kebutuhan dan fasilitas-fasilitas yang diperlukan oleh para lansia dan orang-orang yang hidup dan bergantung pada panti sosial.
Secara khusus, ia meminta kepada Kepala Dinas Sosial, Ahsanul Khalik yang ikut mendampingi beserta jajaran seluruh jajarannya agar dapat memberikan pelayanan dengan penuh perhatian dan kasih sayang kepada para orang tua lansia yang ada di panti jompo.
"Panti sosial harus diprioritaskan, karena didalamnya ada orang tua-orang tua kita yang butuh perhatian dan kasih sayang kita semua. Mereka orang tua kita, perlakukan mereka dengan sebaik-baiknya," pinta Bunda Niken yang sekaligus juga Ketua Dekranasda NTB.
Kadis Sosial NTB, pada kesempatan tersebut juga mengajak semua pihak untuk memberikan perhatian kepada para lanjut usia. Ia menjelaskan, semua manusia pasti akan menua, yang pada saatnya nanti juga butuh perhatian. Menurutnya bagi mereka di usia senjanya hanya butuh perhatian dan didengar saja.
Lebih lanjut, mantan Kepala Pelaksana BPBD Provinsi NTB ini menerangkan bahwa rombongan TP. PKK NTB yang dipimpin Hj. Niken dapat menjadi contoh untuk semua pihak, untuk ikut peduli dalam meringankan beban material dan spiritual penghuni panti sosial. Apalagi di bulan Ramadhan ditengah pandemi Covid-19.
"Kegiatan Ibu Gubernur ini menjadi tauladan bagi semua pihak. Memperhatikan kebutuhan material maupun batiniah orang lanjut usia ini," katanya.
Senada dengan Kadis Sosial, Hj. Gustini Widjaningsih, S.Sos, M.Pd., kepala PSLU Mandalika mengapresiasi kunjungan Ketua TP PKK Provinsi NTB. Ia meminta agar pelayanan panti sosial ditengah dampak Covid-19 agar bisa lebih diperhatikan.
“Panti sosial itu ibarat rumah sakit. Mengurus banyak orang yang di dalamnya ada kehidapan sosial kemasyarakatan bagi warga berjumlah 85 orang lansia dan pegawai serta pelayannya,”lanjutnya.
Hj. Gustini berharap, pemerintah maupun pihak lain juga terus ikut membantu. Menurut keterangannya, beberapa kebutuhan yang diperlukan PSLU Mandalika saat ini adalah sarung tangan karet, pamper lansia termasuk perbaikan infrastruktur, seperti rehab dan perbaikan kamar mandi.
Kunjungan rombongan TP.PKK NTB kali ini menyerahkan sebanyak 85 paket berisi biskuit, pempers, sarung, susu dan masker. Usai menyerahkan bantuan, rombongan meninjau sejumlah fasilitas pelayanan yang ada di panti jompo. (edy@diskominfotikntb/eyv)