Pemkab Labuhanbatu Dukung Reformasi Total Koperasi dan Revolusi Industri 4.0

:


Oleh MC KAB LABUHANBATU, Kamis, 28 November 2019 | 09:34 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 526


Labuahanbatu, InfoPublik - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Labuhanbatu dukung revolusi reformasi total koperasi dan revolusi industri 4.0, Koperasi sebagai soko guru perekonomian Nasional harus semakin maju dan berkembang di bumi ika Bina En Pabolo guna mensejahterakan anggotanya juga masyarakat.

Demikian pernyataan itu disampaikan Asisten Ekonomi Pembangunan dan Sosial Ir. Hasan Heri mewakili Bupati Labuhanbatu H. Andi Suhaimi Dalimunthe pada  Peringatan Hari Koperasi Nasional Ke-72 Kabupaten Labuhanbatu yang berlangsung di Ballroom Hotel Suzuya Rantauprapat, Rabu (27/11/2019).

Hasan Heri mengatakan, dengan terselenggaranya kegiatan ini, kiranya kerjasama Koperasi dan Pemkab akan semakin meningkat, jika saat ini ada 335 Koperasi di Labuhannatu namun hanya 94 yang aktif. Jika yang aktif bisa mensejahterakan masyarakat maka Koperasi aktif akan semakin bertambah. 

"Dalam hal pengembangan dan memajukan Koperasi di daerah sangat diperlukan kolaborasi dengan Pemkab, untuk mensejahterakan para anggota dan masyarakat, semoga acara ini bukan hanya kegiatan seremonial saja, kepada ketua yang hadir saya harapkan bisa memotivasi para anggotanya,"tuturnya.

Sementara itu Kepala Dinas Koperasi dan UKM Labuhanbatu Drs. Taufik Siregar menyampaikan, adapun jumlah Koperasi yang ada di Labuhanbatu sebanyak 335, sudah termasuk Koperasi Syari'ah di Kecamatan Bilah Hulu, namun saat ini yang aktif hanya 94 Koperasi yang setiap tahunnya mengadakan Rapat Anggota Tahunan (RAT). 

Disisi lain Plt. Ketua Dekopinda Labuhanbatu Ir. Syahmatnoor Ritonga menjelaskan sesuai dengan tema peringatan hari Koperasi yakni reformasi total koperasi dan revolusi industri 4.0, bahwa lahirnya Koperasi adalah menjawab tantangan revolusi mental dengan motto kerja bersama dan makmur bersama. 

"Koperasi harus mereformasi total agar bisa bersaing dimasa depan, mari bersama sama memikirkan dan mengembangkan koperasi sehingga terwujud masyarakat yang sejahtera bersama, dalam mewujudkan hal ini kami juga berharap dukungan dari Pemerintah Daerah untuk membina koperasi supaya lebih maju,"ujarnya.