:
Oleh MC KOTA SUBULUSSALAM, Senin, 18 November 2019 | 15:21 WIB - Redaktur: Tobari - 256
Subulussalam, InfoPublik - Wali kota Sububulussalam H. Affan Alfian dalam amanatnya mengingatkan pejabat eselon II, III, IV dan V , ASN dan tenaga kontrak untuk menjadi pelayan publik yang baik, dalam apel bulanan yang digelar di halaman kantor Walikota, Senin (18/11/2019).
Wali kota menyebutkan, pada saat menghadiri Rakornas antara pemerintah pusat dan Forkopimda se Indonesia di Sentul Internasional Convention Centre (SICC), Bogor, Rabu (13/11/2019), Presiden mengingatkan kita untuk melayani masyarakat dengan baik jangan mempersulit dengan berbagai aturan yang dapat mengganggu investasi di daerah.
Dalam membuat program kegiatan Kepala SKPK harus menganggarkan kegiatan yang pro rakyat jangan membuat program dengan asal-asalan, sebutnya.
Displin aparatur baik ASN dan tenaga honorer perlu ditingkatkan termasuk kebersihan kantornya agar diperhatikan. Lampu pada malam hari diteras kantor agar dihidupkan untuk menjaga kemanan kantor, pinta Wali kota.
Dalam rangka menjaga keutuhan bangsa dan negara juga setiap ASN bertanggungjawab agar tidak menyebarkan informasi yang sifatnya hoax, katanya.
Diakhir amanatnya ia mengingatkan agar semua ASN untuk mendukung visi misi Walikota dan Wakil Walikota Periode 2019-2024 yang tertuang dalam RPJMD.
Wali kota mengingatkan hal yang disebutkan untuk menjadi perhatian bersama, menjadi tanggungjawab bersama. Apabila tidak dijalankan maka tidak akan segan akan dilakukan rotasi.
Usai apel, Wali kota menyambut kedatangan Kafilah Festival Anak Sholeh Kota Subulussalam yang baru tiba dari ajang Festival Anak Sholeh Tingkat Provinsi Aceh.
Dalam arahannya, Wali kota Subulussalam H. Affan Alfian mengucapkan terima kasih kepada BKPRMI, pelatih dan orang tua yang telah menghantarkan Kota Subulussalam meraih juara dua setelah Kota Banda Aceh.
Prestasi yang kita raih adalah perjuangan kita bersama semua pihak termasuk kita meraih sepuluh besar dalam Musabaqah Tilawatil Quran Aceh pada saat yang lalu di Pidie, katanya.
Terkait janji terhadap para juara 1, 2 dan 3 akan diberikan bonus dari Pemko sebesar Rp5 juta untuk juara satu, Rp 3 juta untuk juara dua dan Rp1,5 juta untuk juara tiga akan diberikan pada tahun anggaran 2020, ucapnya.
Wali kota H. Affan Alfian didampingi Wakil Walikota Subulussalam Drs. Salmaza melakukan peusejuk kepada peserta FASI secara bergantian. (MC Kota Subulussalam/toeb)