PMI Kota Solok Resmi Tempati Markas Baru

:


Oleh MC KOTA SOLOK, Kamis, 26 September 2019 | 11:02 WIB - Redaktur: Juli - 598


Solok, Info Publik - Dalam peringatan HUT ke-74 PMI, Markas dan Unit Donor Darah PMI Kota Solok resmi menempati gedung baru di Jalan Syech Kukut No 98 Kelurahan Tanjung Paku Kecamatan Tanjung Harapan Kota Solok, Sumatra Barat, Rabu (25/9/2019).

Ketua LKAAM Kota Solok, Rusli Khatib Sulaiman melakukan pemotongan pita pertanda gedung baru PMI telah resmi di tempati, Wali Kota Solok, Zul Elfian, beserta rombongan meresmikan serta melakukan Penandatanganan prasasti.

Sesaat setelah itu rombongan langsung meninjau sejumlah ruangan di gedung baru tersebut. Sejumlah fasilitas pendukung yang dimiliki gedung Unit Donor Darah (UDD) ini di antaranya ruang donor, laboratorium, ruang administrasi, dan ruangan markas serta tempat distribusi.

Tak hanya itu gedung baru UDD ini juga dilengkapi dengan perlengkapan mobil unit, sebagai fasilitas penunjang disediakan pula loket permintaan darah beserta ruang tunggu yang terlihat cukup nyaman.

Wali Kota Solok dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas dibangunnya gedung baru PMI Kota Solok. "Kami berharap agar gedung baru yang ada dapat membantu penyediaan kebutuhan darah bagi seluruh Masyarakat, terutama masyarakat Kota Solok," ujar wako.

Selain ketua LKAAM dan Wali Kota Solok serta Ketua DPRD juga tampak hadir dalam kesempatan tersebut, Ketua LPMK, Bundo Kanduang, MUI, Ormas, OKP, Lurah Se-Kota Solok, dan Pengurus PMI Kota Solok.

Dalam rangkaian kegiatan ini sekaligus dilaksanakan peluncuran Sistem Darah (Simdordar), serta pemberian piagam kepada pengabdi kemanusiaan serta pahlawan kemanusiaan yang dengan sukarela menjadi mitra strategis PMI dalam mendonorkan darahnya demi sebuah misi kemanusiaan.

"Gedung baru ini diharapkan menjadi pusat pelayanan darah bagi warga kota solok dan sekitarnya," kata Ronny D. Daniel, Sekretaris PMI Kota Solok

Pada kesempatan yang sama PMI memberikan reward berupa piagam kepada yang telah mendonorkan darahnya secara sukarela. Sebanyak 476 orang  pendonor sejumlah 10 kali, 89 orang yang telah donor sebanyak 25 kali, serta 50 kali donor sebanyak 12 orang, 75 kali donor sebanyak 9 orang dan 3 orang pahlwan kemanusiaan yang sudah mendonorkan darah sebanyak 100 kali. Pahlawan kemanusiaan yang sudah mendonorkan darah sebanyak 100 kali akan di berangkatkan ke istana negara. (MC Kota Solok)