:
Oleh MC KAB GARUT, Senin, 29 Juli 2019 | 16:52 WIB - Redaktur: Tobari - 317
Garut, InfoPublik - Asosiasi Kabupaten (Askab) PSSI Garut Jawa Barat menggelar event Giring Bola 1.000 Anak usia TK/PAUD, sekolah dasar dan menengah pertama.
Kegiatan ini dibuka oleh Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum, berlangsung di jalan A. Yani, Kecamatan Garut Kota, Sabtu (27/7/2019).
Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum sangat mengapresiasi kegiatan giring bola yang diikuti 1000 orang di Garut. Selama ini ia mengaku takut anak-anak tidak lagi suka olahraga dan sepakbola karena lebih menyibukkan diri dengan gawai atau gadget.
"Ini menjadi kegiatan yang positif tentu saja. Karena yang saya takutkan adalah ketika anak-anak tidak lagi menyukai olahraga, tidak menyukai sepakbola karena mereka lebih banyak memainkan gadget dibanding kegiatan seperti ini," katanya.
Menurut Uu, pencanangan prestasi sepakbola merupakan komitmen dalam mewujudkan generasi mudah berdaya saing, dan berprestasi. Maka itu, dia berharap kegiatan tersebut dapat menumbuhkan semangat dan menjadikan generasi muda Kabupaten Garut cerdas, berakhlak, dan sehat.
"Apalagi banyak juga atlet sepakbola berskala nasional yang lahir dari Kota Garut," katanya.
Selain itu, Uu berharap Kabupaten/Kota lain di Jawa Barat menggelar kegiatan serupa. Karena, kata dia, sepak bola dapat menjadi alat pemersatu bangsa.
Sementara itu, Bupati Garut H Rudy Gunawan mengatakan, di era globalisasi ini, Gatget menjadi fasilitas bermain anak-anak sekarang ini, semoga acara Giring Bola 1000 Anak ini menjadi moment baik bagi anak – anak untuk mau mengembangkan olahraga sepakbola di Garut.
Ditambahkan Bupati Rudy, kegiatan ini Insya Allah ini akan menjadi agenda yang akan kita terus tingkatkan, pemda tahun anggaran 2020 akan menyediakan anggaran untuk SSB yang akan diikuti oleh anak-anak dalam mengembangkan bidang olahraga Sepakbola di kabupaten Garut.
”Ayo kita lakukan yang terbaik, Acara ini menjadi langkah awal untuk menjadi anak – anak yang terbaik di bidang olahraga Sepakbola,” ajak Bupati Rudy Gunawan.
Turut hadir tiga pesepakbola nasional asal Garut, seperti Zaenal Arif, Eka Ramdani, dan Yandi Sofyan. Menurut Rudy, ketiga pemain tersebut merupakan putra daerah berprestasi. "Terus belajar, terus berlatih, Insyaallah prestasi diraih," ucapnya.
Sementara Ketua Askab PSSI Kabupaten Garut, Amirudin Latif menyebut bahwa olah raga, khususnya sepakbola merupakan salah satu alat pemersatu bangsa karena memiliki nilai sportivitas.
"Hari ini kita menggelar kegiatan 1000 anak giring bola menjadi kampanye kita agar kedamaian tercipta di Indonesia. Kita tumbuhkan perdamaian sejak dini," ujarnya,
Kepala Dinas Pendidikan kabupaten Garut Totong mengatakan, sangat mengapresiasi kegiatan Giring Bola 1000 Anak ini, hal ini dibuktikan dengan keikutsertaanya para siswa siswi dari tingkat TK/PAUD, SD serta SMP dalam event ini.
Kami sangat suport kegiatan ini, sesua dengan program 3 olahraga yang dicanangkan Dinas Pendidikan yaitu, olahraga Pendidikan, olahraga Prestasi dan olahraga kemasyarakatan, kita akan mendukung apabila siswa memiliki prestasi di bidang olahraga.
"Contohnya sepakbola, Dinas Pendidikan akan hadir membantu dan mendorong hingga merekan sukses di bidang olahraga yang digelutinya," terang Totong.
Masih kata Totong, dalam kegiatan ini Dinas Pendidikan mencatat ada 7.500 siswa yang dilibatkan dalam acara Giring Bola 1.000 anak.
”Jumlah itu terdiri dari para Siswa Siswi dari tingkat TK/PAUD, SD dan SMPN yang ada di Garut Kota dan sekitarnya,” kata Totong. (Humas Diskominfo Garut/toeb)