:
Oleh MC KAB GARUT, Jumat, 24 Mei 2019 | 10:34 WIB - Redaktur: Juli - 240
Garut, InfoPublik - Aparat Gabungan yang terdiri dari 40 personel TNI/Polri menggelar apel kesiapsiagaan pengamanan Bawaslu Kabupaten Garut, di halaman kantor Bawaslu, Jalan Pramuka No. 06 Kecamatan Garut Kota, Kamis (23/05/2019).
"Apel kesiapsiagaan untuk meminimalisir dampak dari kejadian yang tidak diinginkan. Pihaknya menjaga ketat Kantor Bawaslu Kabupaten Garut dari hal-hal yang tidak diinginkan," ungkap Perwira Pengendali (Padal) PAM Bawaslu Garut AKP Sukarso, usai memimpin apel Gabungan.
Dikatakan AKP Sukarso, jangan lengah karena setiap kemungkinan terburuk selalu ada. "Sudah menjadi tanggung jawab kita semua memelihara dan menjaga situasi Kamtibmas pascapemilu 2019," ujarnya.
AKP Sukarso berharap, agar warga Kabupaten Garut jangan mudah terprovokasi dengan isu-isu yang akan menyesatkan dan pemberitaan yang tidak jelas sumbernya sebaiknya dipilih dengan bijak.
“Saya ingatkan kepada seluruh jajaran PAM Bawaslu agar tetap menjaga kekompakan dan terus menjaga sinergitas pada semua elemen masyarakat agar tercipta kondisi kondusif yang aman dan tenteram,” pungkas dia.
Sumber: Humas Diskominfo Garut